Dia mengimbau warga tetap waspada dan tidak mempercayai rumor tentang keamanan vaksin.
India menjadi negara di Asia yang memiliki jumlah kasus Covid-19 terbanyak, dan kedua di dunia seelah Amerika Serikat.
Tercatat jumlah kasusnya telah mencapai 10,55 juta infeksi, 10,19 juta orang di antaranya telah dinyatakan sembuh dan 152.311 jiwa meninggal dunia.
Saat ini India masih memiliki total kasus aktif Covid-19 sebanyak 210.215 infeksi.
Di waktu yang sama, China telah menyelesaikan pembangunan rumah sakit hanya dalam waktu lima hari.
Pemerintah setempat membuat RS dengan kapasitas 1.500 kamar untuk pasien Covid-19 dan selesai pada Sabtu (16/1).
Pembangunan itu dilakukan untuk melawan lonjakan infeksi di selatan Beijing, media pemerintah melaporkan.
Rumah sakit itu termasuk salah satu dari enam lainnya yang direncanakan pembangunannya di Nangong, provinsi Hebei, kata Kantor Berita Xinhua. Semua akan selesai dalam minggu depan. Keenam rumah sakit nantinya akan memiliki total 6.500 kamar.
China dilaporkan telah menderita akibat ratusan infeksi batu terjadi bulan ini di Nangong dan ibu kota provinsi Hebei, Shijiazhuang, barat daya ibu kota China.
Baca Juga: Vaksinasi Covid-19, Belum Ada Laporan KIPI Serius Hingga Saat Ini
Program serupa pembangunan rumah sakit cepat diluncurkan oleh Partai Komunis yang berkuasa pada awal wabah tahun lalu untuk mendirikan rumah sakit isolasi di Wuhan, kota pusat tempat virus pertama kali terdeteksi pada akhir 2019.