Dari Susu Kurma Hingga Susu Kambing, Simak 5 Manfaat Susu untuk Kesehatan

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Selasa, 12 Januari 2021 | 19:21 WIB
Dari Susu Kurma Hingga Susu Kambing, Simak 5 Manfaat Susu untuk Kesehatan
Seorang perempuan minum susu. [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manfaat susu untuk kesehatan sudah dikenal sejak dulu. Produk susu sapi kini bisa dijumpai dengan mudah di mana saja, bahkan dalam kemasan siap minum.

Namun, susu bukan hanya dari sapi loh. Ada juga susu dari kambing, domba, hingga susu kurma yang juga memberikan manfaat.

Apa saja? Simak rangkumannya berikut ini.

1. Susu Kambing

Baca Juga: Potensial Gantikan ASI, Inilah Kelebihan Susu Unta Liar

Ilustrasi kesehatan dan perawatan wajah. (Shutterstock)
Ilustrasi kesehatan dan perawatan wajah. (Shutterstock)

Khasiat susu bagi kecantikan memang tak perlu diragukan lagi. Bahkan konon Cleopatra, sang ratu legendaris asal Mesir kerap menuangkan susu ke dalam bak mandi untuk menjaga agar kulitnya tetap lembut, halus dan bercahaya.

Salah satu varian susu yang sering digunakan untuk kecantikan adalah susu kambing. Bahkan beberapa produk kecantikan menggunakan susu kambing ke dalam formulanya. Lantas apa sih keunggulan susu kambing untuk kecantikan?

Livienne Ruselia, CEO PT Cakra Daya Makmur, yang menaungi brand Vienna mengatakan susu kambing kaya akan antioksidan yang dapat melawan radikal bebas penyebab penuaan kulit. Teksturnya yang ringan juga membuat susu kambing lebih mudah diserap kulit dibandingkan varian susu lainnya.

"Dibandingkan sapi, susu kambing lebih bisa melembutkan kulit. Menyadari keunggulannya, kami konsisten sejak 10 tahun lalu memasukkan susu kambing sebagai formula penting pada beberapa produk kami," ujar dia pada temu media di Jakarta, Senin (12/6/2017).

Dalam kesempatan sama, dokter kecantikan, Fadila Zitria mengatakan bahwa manfaat susu memang tak hanya bisa didapat dengan mengonsumsinya. Manfaat susu bagi kecantikan juga bisa didapat dengan menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung susu.

"Jadi susu itu memang banyak manfaatnya buat kulit. Dia bisa meregenerasi kulit, membantu menghilangkan sel kulit mati, merangsang pertumbuhan sel kulit baru, ada kandungan protein dan vitamin sehingga dapat menghaluskan kulit. Jadi kulit lebih halus dan lembut setelah menggunakan produk kosmetik berbahan susu," pungkasnya.

Baca selengkapnya

2. Susu Domba

Ilustrasi perawatan wajah. (Shutterstock)
Ilustrasi perawatan wajah. (Shutterstock)

Susu domba bisa dibilang bukan seperti susu sapi yang sudah sangat awam untuk dikonsumsi sehari-hari. Susu domba mempunyai bau yang lebih pekat daripada susu sapi.

Bau pekat itu juga lah yang membuat susu domba jarang dikonsumsi orang setiap hari. Selain bisa menjadi alternatif untuk minum susu, ternyata susu domba juga mempunyai manfaat untuk kesehatan kulit.

Baca Juga: 5 Manfaat Susu Hangat Bagi Kesehatan

Baca selengkapnya

3. Susu Kedelai

Bagi orang yang alergi dengan laktosa maupun sedang ingin menerapkan pola makan vegan, susu kedelai menjadi alternatif pengganti susu sapi yang cukup populer.

Susu kedelai yang cara pembuatannya dengan merendam, menggiling, dan merebus kacang kedelai dengan air pun merupakan minuman yang sangat bergizi. Sebagai susu nabati, ia secara alami bebas kolesterol dan rendah lemak jenuh.

Baca selengkapnya

4. Susu Sapi

Ilustrasi Susu (Pixabay)
Ilustrasi Susu (Pixabay)

Susu adalah cairan bergizi berwarna putih yang dihasilkan oleh kelenjar susu mamalia, salah satunya manusia. Susu adalah sumber gizi utama bagi bayi sebelum mereka dapat mencerna makanan padat.

Susu binatang (biasanya sapi) juga diolah menjadi berbagai produk seperti mentega, yogurt, es krim, keju, susu kental manis, susu bubuk dan lain-lainnya untuk konsumsi manusia.

Baca selengkapnya

5. Susu Kurma

Ilustrasi susu kurma. (Unsplash)
Ilustrasi susu kurma. (Unsplash)

Belakangan, susu kurma tengah naik daun lantaran banyak orang yang mencarinya. Bahkan, tak sedikit orang yang kini menjual susu kurma di ecommerce lantaran tingginya permintaan.

Tentu bukan tanpa alasan kenapa susu kurma saat ini tengah banyak dicari oleh masyarakat. Memangnya, apa manfaat susu kurma?

Yang pasti, susu kurma bisa dikonsumsi oleh siapa saja, mulai dari anak-anak, orang dewasa, lansia, hingga ibu hamil. Dan jika dilihat dari cara pembuatannya, menurut dr. Cindiawaty Pudjiadi, MS, Mars, SpGK, susu kurma merupakan susu yang ditambahkan kurma dan madu. Tentu saja penambahan kurma dan madu ini akan menambah kalori dari susu tersebut, terutama kandungan karbohidratnya

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI