Suara.com - Selasa, 22 Desember 2020 hari ini diperingati sebagai Hari Ibu. Karenanya, berita kesehatan hari ini banyak yang terkait dengan kesehatan ibu. Apa saja? Baca lebih lanjut ya!
Di sisi lain, gaya hidup kurang gerak seperti terlalu doyan rebahan bisa berbahaya bagi kesehatan jika dilakukan terus menerus.
Berita mengenai Hari Ibu dan rebahan mengundang perkara kesehatan masuk dalam daftar berita kanal Health paling populer berikut ini.
1. Hari Ibu 2020, 5 Vaksin untuk Perempuan Bisa Jadi Hadiah Tanda Sayang

Mengungkapkan kasih sayang dan cinta kepada ibu di Hari Ibu 2020 tidak hanya bisa dilakukan melalui ucapan ataupun postingan media sosial.
Sejumlah vaksin untuk perempuan ini bisa jadi pilihan hadiah menarik, mengingat kesehatan wajib menjadi prioritas utama di masa pandemi.
2. Hari Ibu: Pentingnya Kesehatan Seorang Ibu untuk Keberlangsungan Hidup Anak

Kesehatan seorang ibu adalah hal penting. Meski terlihat kecil, dampak kesehatan ibu begitu besar terhadap lingkungan di sekitarnya, terutama pada sang anak.
Baca Juga: Rayakan Hari Ibu, Google Ajak Buat Kartu Virtual Lewat Doodle
Seorang ibu yang sehat akan membesarkan anak yang sehat pula. Pengaruhnya bisa dari sejak sang anak di dalam kandungan hingga tumbuh dewasa.