Waduh, Makan di Restoran Punya Tingkat Penularan Virus Corona Tinggi

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Senin, 21 Desember 2020 | 18:00 WIB
Waduh, Makan di Restoran Punya Tingkat Penularan Virus Corona Tinggi
Ilustrasi restoran. [Foto: Ayobandung.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebuah survei September lalu oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS menemukan bahwa orang dewasa dengan hasil tes virus corona positif sekitar dua kali lebih mungkin melaporkan makan di restoran dalam dua minggu sebelumnya daripada mereka yang mendapatkan hasil negatif.

Pada November, sebuah penelitian di jurnal Nature menemukan bahwa restoran, gym, dan kafe bertanggung jawab atas sebagian besar infeksi Covid-19 di Amerika Serikat.

Menggunakan data ponsel dari 98 juta orang, peneliti menemukan sekitar 10 persen tempat menyumbang lebih dari 80 persen kasus.

Penelitian ComCor juga mencoba menunjukkan keadaan infeksi yang berbeda, dengan survei terhadap 25.600 orang yang terinfeksi menggunakan data asuransi kesehatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI