Rentan Kekurangan Nutrisi, Ketahui Mikronutrien yang Bagus untuk Wanita

Minggu, 20 Desember 2020 | 09:41 WIB
Rentan Kekurangan Nutrisi, Ketahui Mikronutrien yang Bagus untuk Wanita
Seorang perempuan memperlihatkan berbagai suplemen vitamin. [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vitamin dan mineral merupakan mikronutrien yang penting, dan wanita lebih rentan terhadap kekurangan nutrisi daripada pria, terutama saat hamil atau menyusui.

Menyadur Insider, ada beberapa vitamin yang sangat baik bagi wanita. Namun, mengonsumsinya juga harus disesuaikan dengan usia, pola makan, dan kondisi tubuh serta faktor lainnya, misal:

  • Vitamin B6: Vitamin ini dapat membantu mengurangi rasa mual saat kehamilan.
  • Vitamin B9: Vitamin yang disebut asam folat ini dapat mencegah bayi lahir cacat.
  • Vitamin B12: Nutrisi ini sangat penting untuk fungsi neuron yang membentuk sistem saraf. Tubuh wanita juga membutuhkannya untuk membuat sel darah merah.
  • Vitamin D: Jenis vitamin ini penting untuk kesehatan tulang karena membantu tubuh menyerap kalsium.
vitamin C dan D sangat dibutuhkan tubuh pada masa pancaroba saat pandemi ini
Ilustrasi vitamin (Shutterstock)

Sumber vitamin D bisa didapat dari paparan sinar matahari. Namun, hanya ada sedikit sumber makanan yang mengandung vitamin D, yakni:

Kalsium

Baca Juga: Ini Mengapa Anak-Anak dan Remaja Butuh Asupan Ekstrak Buah dan Multivitamin

Selain tulang dan gigi yang kuat, kalsium juga penting untuk fungsi otot, saraf, dan jantung.

Zat besi

Zat besi sangat penting untuk pembuatan sel darah merah yang membantu tubuh mengangkut oksigen. Wanita yang sedang menstruasi sangat rentan terhadap kekurangan zat besi karena kehilangan darah setiap hari.

Sementara itu, apabila dikelompokan berdasarkan usia, vitamin yang perlu dikonsumsi antara lain:

Usia 20-an

Baca Juga: Studi Buktikan Multivitamin Tak Bermanfaat, Kecuali untuk Kelompok Tertentu

Kalsium dan vitamin D sangat penting pada usia ini untuk mencegah osteoporosis di masa depan.

"Anda membutuhkan 1.000 miligram kalsium dan 400 hingga 800 satuan internasional (IU) vitamin D per hari," kata Rebecca Tonnessen, RDN, di Departemen Layanan Makanan & Nutrisi, Rumah Sakit Khusus Bedah.

Tonnessen juga merekomendasikan vitamin B12 dan asam folat, terutama saat sedang program KB.

Usia 30-an hingga 40-an

Tonnessen menganjurkan untuk makan lima atau enam porsi buah dan sayuran per hari. Selain itu, optimalkan dengan konsumsi multivitamin.

Usia 50-an ke atas

Tonnessen mengatakan, wanita pasca menopause membutuhkan nutrisi yang lebih.

"Kebutuhan kalsium Anda meningkat menjadi 1.200 miligram per hari dan kebutuhan vitamin D meningkat hingga 800 hingga 1.000 IU per hari," tuturnya.

Vitamin B12 juga dibutuhkan karena kemampuan tubuh untuk menyerap vitamin tersebut dalam makanan menurun seiring bertambahnya usia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI