Mengigil dan Sakit Tenggorokan Jadi Gejala Covid-19?

Kamis, 10 Desember 2020 | 10:19 WIB
Mengigil dan Sakit Tenggorokan Jadi Gejala Covid-19?
Ilustrasi menggigil. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pernahkah Anda khawatir saat mengalami badan menggigil dan sakit tenggorokan? Karena kedua gejala tersebut sering dianggap sebagai dua dari gejala Covid-19. Tapi, benarkah demikian?

"Saya mengatakan kepada pasien saya, apabila Anda memiliki pilek, flu, alergi, sakit tenggorokan hingga merasa menggigil, maka bersikaplah seolah itu Covid-19 sampai hasil tes menunjukkan sebaliknya," ujar dr. Kathryn Boling, MD, seperti diwartakan Medical Daily, Kamis (10/12/2020).

Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO memang sudah merilis daftar gejala Covid-19 dari yang umum hingga yang tidak biasa, seperti mengigil, pusing, hidung tersumbat, dan diare. Ini semua bisa jadi tanda bahwa virus sudah menginfeksi tubuh Anda.

Dr. Boling menjelaskan bahwa sakit tenggorokan bisa disebabkan karena radang tenggorokan, infeksi bakteri, infeksi virus, atau bahkan Covid-19. Apalagi ada kemungkinan reinfeksi saat seseorang sudah sembuh dari Covid-19.

Baca Juga: Studi: Selain Penciuman, Pasien Covid-19 Bisa Alami Sensasi Aneh di Hidung

"Itulah mengapa penting orang yang merasa sedang sakit berperilaku seolah-olah itu adalah Covid-19, sampai dibuktikan dengan hasil tes," tegasnya sekali lagi.

Sebelum mendapatkan hasil tes, Anda harus sadar diri dan ingat lagi apa yang sudah dilakukan, apakah keluar rumah, atau bertemu banyak orang. Atau bisa jadi anggota keluarga yang baru saja bepergian. Jika semua kemungkinan itu ada, maka bisa jadi Anda terinfeksi Covid-19.

Dr. Boling mengaku sudah melihat berbagai gejala Covid-19 yang beragam mulai dari sakit gusi, gatal-gatal, dan sebagainya. Intinya, jika sudah merasakan sakit, segeralah mendapatkan tes Covid-19.

Dan untuk menangkal itu semua, dan agar Anda tidak merasakan gejala-gejala yang dicurigai sebagai Covid-19, dr. Boling menyarankan agar setiap orang melakukan langkah-langkah pencegahan seperti memakai masker, menjaga jarak, dan sering-sering mencuci tangan.

Baca Juga: Jangan Sepelekan Kondisi Keringat Dingin Disertai Gejala Lain

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI