Zaskia Adya Mecca Alami Baby Blues Usai Melahirkan, ini 3 Penyebabnya

Rabu, 09 Desember 2020 | 17:43 WIB
Zaskia Adya Mecca Alami Baby Blues Usai Melahirkan, ini 3 Penyebabnya
Zaskia Adya Mecca dan keluarga di Gunung Bromo, Malang, Jawa Timur. - (YouTube/TheBramantyo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Baru-baru ini, Zaskia Adya Mecca mengaku sempat mengalami baby blues setelah melahirkan anak kelimanya, Bhajkama. Selama dua bulan pertama, istri Hanung Bramantyo itu mengaku stres mengurus bayinya sendiri.

Terlebih ia memiliki empat orang anak lainnya yang tengah menjalani sekolah online. Mereka semua juga tengah beradaptasi dengan kondisi dan situasi akibat pandemi.

Zaskia juga sempat mengalami sindrom baby blues kala merawat buah hatinya. Karena terlalu lelah, Zaskia sampai memiliki pemikiran negatif saat merawat anaknya.

"Sampai aku mikir, dia aku lempar aja apa ya biar diem. Atau aku tutup aja mukanya pakai bantal aja biar diem," cerita Zaskia Adya Mecca dalam channel Youtube-nya.

Baca Juga: Diet Keto Bisa Menurunkan Risiko Virus Corona Covid-19, ini Caranya!

Akhirnya, ia meminta suami atau orang lainnya menjaga sang anak. Zaskia juga mulai membiarkan bayinya tidur di kasur terpisah. Sehingga saat istirahat ia bisa tidur dengan maksimal.

Zaskia Adya Mecca bersama dengan anak kelimanya di Jogja. - (YouTube/TheBramantyo)
Zaskia Adya Mecca bersama dengan anak kelimanya di Jogja. - (YouTube/TheBramantyo)

Sekitar 40 persen wanita yang baru melahirkan bisa mengalami baby blues, seperti Zaskia Adya Mecca. Baby blues merupakan gangguan suasana hati yang dialami oleh ibu setelah melahirkan.

Kondisi ini menyebabkan ibu mudah sedih, lelah, lekas marah, menangis tanpa alasan dan mudah gelisah.

Baby blues dilansir dari Alodokter bisa terjadi sejak minggu pertama setelah melahirkan dan umumnya bertahan sampai 2 minggu. Keluhan baby blues memang tidak muncul terus-menerus, tapi hilang dan timbul.

Meski begitu, gejala baby blues ini harus ditangani dengan baik agar tidak berkembang menjadi depresi pasca melahirkan. Sampai sekarang pun masih belum diketahui penyebab baby blues, tapi beberapa kondisi bisa memicunya.

Baca Juga: Hati-hati! Ini 5 Tanda Anda Pernah Terinfeksi Virus Corona

1. Perubahan hormon

Setelah melahirkan, ibu akan mengalami perubahan hormon yang cukup drastis. Hormon estrogen dan progestron dalam tubuh akan menurun. Kondisi ini menyebabkan perubahan kimia di otak dan memicu terjadinya mood swing.

2. Kesulitan adaptasi

Sulit adaptasi dengan perubahan yang ada dan tanggung jawab baru sebagai ibu bisa menjadi penyebab baby blues. Kebanyakan ibu baru merasa kewalahan mengurus segalanya sendiri, termasuk kebutuhan bayi.

3. Kurang tidur

Siklus tidur bayi baru lahir yang belum teratur menyebabkan ibu sering terjaga di malam hari dan menyita banyak waktu tidur mereka. Kurangnya waktu tidur terus-menerus akan membuat ibu kelelahan dan tidak nyaman. Kondisi inilah yang bisa menyebabkan baby blues.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI