Berikan Edukasi Tentang Nutrisi, Danone Luncurkan Dongeng Digital ABCD

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Jum'at, 27 November 2020 | 07:47 WIB
Berikan Edukasi Tentang Nutrisi, Danone Luncurkan Dongeng Digital ABCD
Dongeng Digital ABCD dari Danone. (Dok. Danone Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dongeng menjadi salah satu media edukasi yang efektif untuk anak, termasuk ketika membicarakan tentang nutrisi.

Menyadari hal tersebut, Danone Indonesia pun meluncurkan dongeng digital ABCD, yakni rangkaian video dongeng yang berisikikan edukasi tentang nutrisi,

Dalam menyambut Hari Dongeng Nasional, Danone Indonesia meluncurkan rangkaian dongeng digital edukatif ABCD atau ‘Aku Bintang Cerita Danone’ yang dapat diakses orang tua kapanpun dan di manapun.

"Selama berkegiatan di rumah, anak pasti juga mengalami rasa bosan dan mencari hiburan di sekitarnya. Dongeng ABCD ini dapat membantu orang tua mengisi waktu anak-anak dengan sesuatu yang menyenangkan dan edukatif. Sehingga, anak bisa tumbuh dan berkembang dengan bahagia di rumah," tuturnya, dalam keterangan pers yang diterima Suara.com.

Baca Juga: Cegah Malnutrisi karena Menu Makanan Sama Setiap Hari, Cek Tips Berikut

Dongeng ABCD diluncurkan bersamaan dengan perhelatan Festival Dongeng Internasional Indonesia 2020 yang diselenggarakan Ayo Dongeng Indonesia.

Dalam festival bertema 'Dongeng Bahagia di Rumah', para relawan pendongeng ABCD yang merupakan karyawan internal Danone Indonesia mengedukasi lebih dari 1.000 anak melalui dongeng tentang gizi seimbang.

Selain itu, dongeng yang tersedia di kanal digital ini juga dapat menjadi alternatif bagi orang tua yang sedang mencari konten hiburan yang edukatif bagi anak-anak.

Tahun ini, dongeng ABCD terdiri dari 5 cerita kesehatan dan nutrisi, mulai dari isi piring makan hingga keamanan pangan.

Edukasi melalui kegiatan yang menyenangkan seperti dongeng bukan kali pertama bagi Danone Indonesia.

Baca Juga: Sejumlah Mitos Sepeda Motor yang Tak Lagi Relevan

Sebelumnya melalui program Bintang Nutricia, sejak tahun 2015 Danone Indonesia rutin bekerjasama dengan komunitas Ayo Dongeng Indonesia untuk menghibur sekaligus mengedukasi anak-anak di Jakarta, Banda (Maluku), Banda Aceh, dan Lombok.

"Danone Indonesia hadir untuk membawa kesehatan ke sebanyak mungkin masyarakat melalui penyediaan produk dan program edukasi nutrisi. Melalui Aku Bintang Cerita Danone (ABCD), kami menghadirkan edukasi menyenangkan terkait gizi seimbang, kebersihan tubuh, pentingnya aktivitas fisik, keamanan pangan, hingga hidrasi dalam rangkaian cerita dongeng audiovisual. Bentuk konten yang digemari anak-anak dapat diakses siapapun dan kapanpun melalui YouTube Nutrisi Bangsa," tutur Arif Mujahidin, Corporate Communications Director Danone Indonesia.

Selain memberikan edukasi melalui dongeng digital kepada anak-anak, ABCD juga diikuti oleh kegiatan sosial yang akan diselenggarakan di bulan Desember 2020.

Bekerjasama dengan Foodbank of Indonesia, ABCD akan membagikan makanan dan minuman sehat serta memberikan edukasi gizi seimbang kepada sekitar 100 anak-anak PAUD Pemulung di Manggarai, Jakarta Pusat.

"Walaupun penuh tantangan, dengan kegaitan yang membahagiakan berkegiatan di rumah bisa menjadi pengalaman positif bagi anak. Karena dari rumah, kebiasaan baik anak yang akan dibawa hingga dewasa sudah mulai terbentuk. Kami berharap rangkaian dongeng ABCD ini dapat membentuk kebiasaan anak untuk makan dan minum yang sehat serta menjada kesehatan dirinya," tutup Arif.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI