Survei: Jalan Kaki Setengah Jam Cegah Stres dan Depresi saat Pandemi

Rabu, 25 November 2020 | 12:04 WIB
Survei: Jalan Kaki Setengah Jam Cegah Stres dan Depresi saat Pandemi
Ilustrasi jalan kaki. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Stres dan depresi mengancam di tengah pandemi. Namun, bukan berarti kita diam saja menghadapinya. Sebuah hasil survei mengungkap bahwa jalan kaki dapat membantu memulihkan kesehatan mental selama pandemi.

Mengutip situs Metro, Rabu (25/11/2020), jalan kaki selama setengah jam selama lima hari dalam seminggu akan membantu menjaga kebugaran fisik dan mental seseorang.

Sebagaimana yang direkomendasikan National Health Service (NHS) Inggris, orang dewasa disarankan melakukan aktivitas fisik selama 150 menit, dengan intensitas sedang seperti berjalan kaki.

Director of Advocacy and Engagement, Tompion Platt, mengungkap banyak manfaat jalan kaki untuk kesehatan mental, termasuk mengurangi stres, depresi, dan kelelahan. Terlebih, jika berjalan kaki dilakukan di ruang terbuka hijau.

Baca Juga: Jalan Kaki 10 Ribu Langkah Bisa Bakar Hingga 500 Kalori

"Ada bukti yang semakin baik jika menghabiskan waktu di luar rumah dan bersentuhan dengan alam, yaitu dapat memberikan efek positif terhadap kesehatan mental dan jadi cara terbaik mengurangi stres, depresi, dan kelelahan," terang Tompion.

Berdasarkan survei yang dilakukan organisasi tempat Tompion bernaung, Ramblers dan YouGov menemukan 89,9 persen responden setuju jika berjalan kaki di alam atau di ruang terbuka hijau akan membuat seseorang bersantai dan merasa rileks.

Fakta lainnya juga diungkap dalam penelitian, jika orang yang bergerak aktif punya risiko 40 hingga 50 persen lebih rendah terkena kanker usus dan paru-paru, dibanding orang yang tidak aktif atau menjalani pola hidup sedentary.

Jadi, yuk siapkan sepatu yang paling nyaman, dan mulailah berjalan kaki hari ini.

Baca Juga: Rahasia Langsing Masyarakat Jepang: Jarang Minum Soda dan Sering Jalan Kaki

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI