Begini Pemberian ASI pada Bayi dengan TTN Seperti Putra Oki Setiana Dewi

Rabu, 18 November 2020 | 20:30 WIB
Begini Pemberian ASI pada Bayi dengan TTN Seperti Putra Oki Setiana Dewi
Oki Setiana Dewi melakukan persalinan anak keempat. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Baru dilahirkan, anak keempat Oki Setiana Dewi, Sulaiman Ali Abdullah, harus dirawat di ruang Neonatal Intensive Care Unit atau NICU lantaran mengalami masalah pernapasan Transient Tachypnea of Newborn (TTN).

Meski sekarang kondisinya sudah membaik, putra kedua Oki tersebut tetap harus menjalani pemeriksaan lanjutan.

"Saya dan Sulaiman masih di sini. TTN nya sudah membaik, namun ternyata harus ada pemeriksaan lanjutan. Kemarin dokter anak mendatangi saya dan menyampaikan bahwa Sulaiman harus diobservasi oleh 6 dokter," ungkap Oki melalui akun instagramnya @okisetianadewi di hari usai melahirkan, Rabu (18/11/2020)

Transient Tachypneu of the Newborn terjadi ketika cairan ekstra yang seharusnya dibatukkan atau diserap melalui aliran darah dan sistem limfatik tetap berada di paru-paru atau dikeluarkan secara lambat.

Baca Juga: Mengalami Gangguan Pernapasan, Begini Kondisi Bayi Oki Setiana Dewi

Kondisi ini membuat bayi lebih sulit mengirup oksigen dengan benar. Oleh karenanya, menurut laman Hopkins All Children,  bayi harus bernapas lebih cepas dan keras untuk mendapatkan asupan oksigen yang cukup ke paru-parunya.

Oki Setiana Dewi bersama suami dan ketiga anaknya. [Instagram]
Oki Setiana Dewi bersama suami dan ketiga anaknya. [Instagram]

Umumnya, bayi yang mengalami TTN membutuhkan oksigen ekstra, yang didapat melalui selang kecil di bawah hidung yang disebut kanula hidung.

Sayangnya, gangguan pernapasan ini membuat Oki tidak bisa melakukan Inisiasi Menyusui Dini (IMD) yang sangat dibutuhkan sang bayi.

Lalu, bagaimana cara sang bayi mendapatkan nutrisi penting?

TTN membuat bayi tidak bisa mengidap, menelan, dan bernapas pada saat bersamaan. Dalam kasus ini, cairan infus (IV) akan menjaga bayi tetap terhidrasi sekaligus mencegah gula darah turun terlalu rendah.

Baca Juga: Studi JAMA: Antidepresan OCD Bisa Ringankan Gejala Pernapasan Covid-19

Terkadang bayi dapat meminum ASI atau susu formula melalui selang nasogastrik (NG) atau orogastrik (OG), yakni selang yang dipasang melalui hidung atau mulut untuk mengantarkan makanan langsung ke perut.

Gejala TTN biasanya membaik dalam waktu 24 hingga 72 jam. Bayi dapat dipulangkan dari rumah sakit setelah pernapasannya normal dan telah diberi makan dengan baik setidaknya selama 24 jam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI