Suara.com - Kata psikolog tentang anak masuk SD yang tak perlu memiliki kemampuan baca dan tulis menjadi berita kesehatan paling banyak dibaca hari ini, Selasa (17/11/2020).
Ada juga daftar organ yang terdampak virus Corona selain paru-paru dan tips sukses diet hingga 15 kg.
Simak berita kesehatan menarik lainnya dari Suara.com berikut ini.
1. Psikolog Bilang, Anak Masuk SD Gak Harus Bisa Baca Tulis!
Baca Juga: Sederet Pejabat dan Aparat yang Kena Imbas dari Acara Habib Rizieq
Orangtua sebaiknya tidak memaksakan anak lancar membaca, menulis, dan berhitung saat akan masuk ke Sekolah Dasar atau SD. Menurut psikolog anak Dr. Rose Mini A.P. M. Psi., orangtua sebaiknya menyiapkan anak bisa menjalankan tugas perkembangan dengan baik.
"Sebetulnya anak masuk SD gak dilihat bisa baca atau menulis. Tapi motorik halusnya. Bisa buka kancing sendiri gak, nanti bisa pasang sendiri lagi atau tidak. Coba bisa gak sisir rambutnya sendiri," tutur psikolog yang akrab disapa Bunda Romi itu dalam webinar bersama Kodomo Challange, Selasa (17/11/2020).
2. 4 Bulan Usai Terinfeksi Covid-19, Ini Daftar Organ yang Berisiko Rusak
Jika Anda yang sudah sembuh dari Covid-19 merasa percaya diri dan menganggap lebih sehat dibanding orang yang belum terinfeksi, Anda keliru.
Baca Juga: Aparat dan Pejabat yang Kena Getahnya di Acara Rizieq
Sebaiknya tetaplah waspada karena Covid-19 menghasilkan gejala sisa atau Post Covid-19 syndrome, dampak pada tubuh yang timbul setelah sembuh dari Covid-19.
3. Selama 2 Bulan Pria Ini Dapat Turunkan BB Sebanyak 15 Kg! Apa Rahasianya?
Bagi beberapa orang, pandemi virus corona justru memotivasi mereka untuk berubah menjadi lebih baik. Inilah yang terjadi pada Balaji Surywanshi.
Lelaki berusia 28 tahun ini termotivasi untuk mengubah gaya hidupnya yang tidak sehat. Sebelumnya, ia akan cepat merasa lelah dan sesak napas walau baru bediri 30 menit.
4. Jennifer Jill Akui Pernah Hubungan Seks Threesome, Amankah?
Baru-baru ini, Ajun Perwira blak-blakan bahwa istrinya, Jennifer Jill adalah seorang yang hiperseks. Tak hanya itu, Jennifer Jill juga blak-blakan mengenai fantasi seksualnya.
Jennifer Jill yang 17 tahun lebih tua dari Ajun Perwira rupanya memiliki fantasi berhubungan tiga orang atau threesome.
5. Efek Samping Vaksin Pfizer, Relawan Ini Rasakan Gejala Sampai 5 Jam!
Vaksin yang dikembangkan oleh Pfizer dan BioNTech telah terbukti 90 persen efektif mencegah penularan virus corona Covid-19.
Uji coba vaksin Pfizer virus corona itu berlangsung di Amerika Serikat yang melibatkan 43 ribu sukarelawan dari 6 negara. Salah satu hal penting yang tidak diketahui berkaitan dengan bagaimana tubuh akan merespons vaksin.