Suara.com - Bintang Barcelona, Lionel Messi, ternyata punya resep rahasia agar tubuhnya tetap bugar di usia 33 tahun. Terbukti, pemain asal Argentina itu masih menjadi andalan Blaugrana meski telah berkepala tiga.
Bahkan, saat di lapangan, Messi masih sulit dihentikan oleh pemain-pemain bertahan yang secara usia sama atau lebih muda dari dirinya.
Lantas, apa rahasa di balik kebugaran Messi? Dilansir Hops--jaringan Suara.com-- dari Goal, setidaknya ada sejumlah faktor yang membuat tubuh Lionel Messi masih sehat dan bugar meski sudah memasuki usia kepala tiga. Simak ulasan berikut.
Latihan khusus
Messi tidak berlatih sekeras Ronaldo yang memang fokus membentuk otot tubuhnya. Meski demikian, Messi tetap memiliki latihan tersendiri yang membuat kebugaran tubuhnya tetap terjaga.
Menurut Pinata, latihan Messi sebagian besar latihan Messi berfokus pada bagian tubuh yang bisa menjaga kecepatannya dalam bertanding.
Messi biasanya fokus memaksimalkan latihan kecepatannya yang dibagi jadi tiga tahap, yakni peregangan hamstring, pillar bridge-front, lunges, dan pillar skips. Dia juga melakukan squats untuk memperkuat otot kakinya.
Latihan seperi lompat tali juga biasa digunakan oleh Messi untuk memperkuat otot kakinya. Setelah latihan, Messi biasnya meminum banyak air untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dan melakukan jogging selama 5 hingga 10 menit untuk pendinginan.
Baca Juga: Pola Makan yang Baik Bagi Penderita Epilepsi untuk Mencegah Kekambuhan
Messi memiliki ahli gizi tersendiri yang sudah bekerja sama dengannya sejak 2014, yakni Giuliano Poser.