Libur Panjang Bikin Kasus Covid-19 Melonjak dan Berita Terpopuler Lainnya

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Sabtu, 14 November 2020 | 19:05 WIB
Libur Panjang Bikin Kasus Covid-19 Melonjak dan Berita Terpopuler Lainnya
Ilustrasi virus Corona Covid-19. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Libur panjang membuat kasus Covid-19 meningkat. Hal itu diungkapkan oleh Ketua Satgas Covid-19 Doni Munardo.

Sementara itu, ilmuwan di Inggris dikabarkan menguji vaksin TBC untuk pasien Covid-19. Dua berita tadi merupakan kabar terpopuler di kanal health Suara.com. Berikut ini kabar terpopuler lainnya.

1. Ketua Satgas Covid-19 Sebut Ada Lonjakan Kasus Akibat Libur Panjang

Tenaga medis virus corona (Antara)
Tenaga medis virus corona (Antara)

Ketua Satgas Covid-19 Doni Munardo mengakui ada lonjakan pasien infeksi virus corona di rumah sakit rujukan Wisma Atlet. Bahkan selama kurang dari sepuluh hari terakhir, ketersediaan tempat tidur sudah terisi setengahnya.

"Betul ada peningkatan pasien di rumah sakit Wisma Atlet terutama di tower 6 dan 7 serta 4 dan 5," kata Doni dalam webinar BNPB Indonesia, Sabtu (14/11/2020).

Baca selengkapnya

2. Ilmuwan Inggris Uji Vaksin TBC Untuk Pasien Covid-19, Indonesia Bagaimana?

Ilustrasi vaksin BCG. (Dok. Suara.com)
Ilustrasi vaksin BCG. (Dok. Suara.com)

Para ilmuwan di Inggris menguji vaksin Bacillus Calmette-Guerin (BCG), yang digunakan mencegah penyakit tuberkulosis (TBC), untuk pengobatan pasien dari penyakit Covid-19.

Studi fokus pada petugas kesehatan dan perawatan. Karena mereka lebih mungkin terpapar virus corona, sehingga peneliti akan tahu lebih cepat apakah vaksin itu efektif.

Baca Juga: Bakal Ada Kerumunan di Pernikahan Putri Rizieq, Satgas Beri 20 Ribu Masker

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI