Suara.com - Sejauh ini, SARS-CoV-2 (penyebab Covid-19) termasuk dalam keluarga virus corona yang menimbulkan epidemi Sindrom Pernapasan Akut Parah atau Severe Acute Respiratory Syndrome (SARS) dan Sindrom Pernapasan Timur Tengah atau Middle East Respiratory Syndrome (MERS).
Peneliti menemukan bahwa seperti virus corona lainnya, partikel virus corona Covid-19 berbentuk bola dan memiliki protein yang disebut paku, menonjol di permukaannya.
Paku inilah yang disebut dengan protein lonjakan virus, yang akan menempel pada reseptor sebelum menyerang sel manusia.
Tapi ini baru bagian luar, tapi apakah Anda penasaran dengan bagian dalamnya?
Baca Juga: Cuek Penyambutan Habib Rizieq Langgar Prokes Covid-19, Anies Cari Aman?
Dilansir The Health Site, ilmuwan dari King Abdullah University of Science and Technology (KAUST) di Arab Saudi telah merilis ilustrasi SARS-CoV-2 paling terbaru.
Ilustrasi ini menampilkan tampilan luar dan struktur internalnya. Visualisasi tersebut dibuat melalui model 3D yang mereka kembangkan menggunakan informasi dari gambar mikroskop elektron dan database protein.
"Model 3D mendemonstrasikan struktur terkini SARS-CoV-2 pada tingkat atomistik dan mengungkapkan rincian virus yang sebelumnya tidak mungkin dilihat, seperti bagaimana protein nukleokapsid membentuk struktur seperti tali di dalamnya," kata ilmuwan riset KAUST, Ondej Strnad.
Mereka berharap model baru ini dapat membantu perkembangan pengobatan Covid-19.
Perbedaan dengan pemodelan lain
Baca Juga: Positif Terjangkit COVID-19, Pemain Kroasia Ini Dimainkan Lawan Turki
Ahli komputer KAUST, Ngan Nguyen, mengklaim model mereka menunjukkan ultrastruktur virus lengkap, bukan hanya beberapa protein lonjakan yang tidak lengkap dan ditempatkan secara acak pada membran lipid.
"Model lain yang tersedia tidak menunjukkan bagian dalam virus, karena detailnya saat ini tidak diketahui," kata Nguyen.
"Scripps Research Institute, AS, memberi kami hipotesis yang paling mungkin untuk interior struktur berdasarkan data saat ini. Jika hipotesis ini terbukti salah, maka model dapat diperbarui dengan mudah," imbuhnya.