Suara.com - Musim hujan membuat banyak orang sering kali mengalami flu dan pilek. Untungnya, ada berbagai makanan yang bisa menurangi risiko flu dan pilek.
Melansir dari Healthshots, untuk menghindari flu, Anda tentu harus mengonsumsi makanan yang bisa meningkatkan kekebalan dan mencegah flu. Oleh karena itu, simak berbagai makanan yang cocok untuk mencegah flu musiman atau pilek, antara lain:
1. Telur
Kandungan selenium dalam telur membantu menjaga sistem kekebalan tubuh untuk tetap bekerja dengan baik. Selain itu, telur juga kaya protein dan asam amino yang membantu membangun sel-sel sehat di tubuh.
Baca Juga: Penelitian Temukan Kekebalan dari Virus Corona Bisa Bertahan Sebulan
Kandungan-kandungan tersebut pada akhirnya dapat membantu tubuh melawan pilek dan flu.
2. Almond
Almond dikenal bisa menjaga sel tubuh dari kerusakan apapun. Dalam sebuah studi di Italia pada 2010, para peneliti menemukan bahwa bahan kimia yang ditemukan di kulit almond meningkatkan respon sistem kekebalan terhadap infeksi apapun.
3. Buah Sitrus
Vitamin C dalam buah sitrus seperti jeruk atau grapefruit tidak hanya meningkatkan kekebalan tetapi juga mengurangi peradangan di tubuh. Apalagi, sebuah studi yang dipublikasikan di InformedHealth.org mencatat bahwa konsumsi vitamin C dapat mempercepat pemulihan.
Baca Juga: Tidur Tingkatkan Imunitas, Bisakah Menangkal Virus Corona Covid-19?
4. Biji Labu
Biji labu kaya akan zinc yang dikenal dapat membantu tubuh melawan gejala flu. Zinc sendiri meningkatkan fungsi sel-T dalam tubuh yang berperan penting dalam membangun sistem kekebalan.
5. Bawang Putih
Bawang putih dikenal karena khasiatnya dalam melawan infeksi. Sebuah penelitian yang diterbitkan pada British Journal of Biomedical Science menunjukkan bahwa bawang putih memiliki senyawa yang disebut allicin. Senyawa ini merupakan komponen kuat yang dapat melawan infeksi bakteri.