Suara.com - Setiap ibu punya produk perawatan anak andalan masing-masing, yang mungkin saja berbeda antara ibu yang satu dengan ibu yang lainnya. Beberapa ibu ada yang mengandalkan minyak telon, minyak kayu putih, ataupun baby cream untuk bayinya. Lalu, bagaimana dengan Sandra Dewi?
Ibu dua anak ini menjadikan tisu basah sebagai produk yang sangat penting dalam merawat anak-anaknya, yang disebutnya harus tersedia kapan dan di manapun.
"Tisu basah favorit aku, harus banget ada kalau ke mana-mana," ujar Sandra Dewi dalam webinar perayaan Anniversary 15th Mothercare, Kamis (22/10/2020).
Selain praktis, tisu basah untuk bayi juga cenderung lebih aman untuk membersihkan peralatan bayi, benda, dan kulit bayi yang cenderung sensitif.
Baca Juga: Luna Maya Masih Update Ariel NOAH, Sandra Dewi Galau Pindah Agama
Terlebih, kedua anak lelaki Sandra Dewi memiliki kulit yang sangat sensitif, sehingga tidak bisa menggunakan sembarangan produk untuk mencegah keduanya mengalami iritasi.
"Anak-anak aku kebetulan sensitif, jadi kalaupun cairan tisu basahnya tertelan anak, mereka akan tetap aman," katanya.
Perempuan yang mengawali karirnya sebagai model itu juga bercerita, tisu basah bukan hanya penting bagi kedua anaknya, tapi juga bisa ia gunakan untuk membersihkan benda dan kulit dari kotoran dan debu, jika tidak ada air.
"Bahkan tidak cuman bayi, aku aja pakai tisu basah. Dokter kulit aja bilang paling aman, walaupun airnya tertelanpun nggak apa-apa," tutupnya.
Sementara itu, penggunaan tisu basah untuk anak dengan kulit sensitif memang sebaiknya berhati-hati. Apalagi tisu basah yang mengandung alkohol, pewangi, dan deterjen.
Baca Juga: Profil Sandra Dewi: Karir Keartisan Hingga Menjadi Istri Pengusaha
Adapun area kulit anak yang paling sering mengalami reaksi alergi adalah jari tangan, area kelamin, dan bokong. Jika reaksi alergi muncul pada anak, maka hentikan penggunaan tisu basah, dan beralih ke air hangat untuk membersihkan kulit bayi.