Sejarah Hari Osteoporosis Sedunia, Cegah Tulang Rapuh Sejak Dini

Dunia memperingati Hari Osteoporosis Sedunia setiap tanggal 20 Oktober. Sepeti apa sejarahnya?
Suara.com - Dunia memperingati Hari Osteoporosis Sedunia setiap tanggal 20 Oktober. Sepeti apa sejarahnya?
Rupanya, sejarah Hari Osteoporosis sedunia untuk berkampanye selama setahun tentang meningkatkan kesadaran global mengenai pencegahan, diagnosis dan pengobatan osteoporosis juga penyakit tulang metabolik.
Peringatan Hari Osteoporosis selalu diselenggarakan oleh International Osteoporosis Foundation (IOF) setiap tahunnya.
Juga melibatkan kampanye oleh komunitas pasien osteoporosis dari seluruh dunia dengan kegiatan di lebih dari 90 negara.
Baca Juga: Waspadai Skoliosis: Ancaman Baru dari Gaya Hidup Digital yang Sering Diabaikan
Dikutip dari situs worldosteoporosisday.org, Hari Osteoporosis Dunia diluncurkan pertama kali pada 20 Oktober 1996 oleh Masyarakat Osteoporosis Nasional Inggris dan didukung oleh Komisi Eropa.
Sejak 1997, hari itu telah diselenggarakan oleh IOF. Kemudian pada 1998 dan 1999, Organisasi Kesehatan Dunia bertindak sebagai sponsor bersama Hari Osteoporosis Dunia.
Sejak 1999, kampanye Hari Osteoporosis Sedunia akhirnya selalu mengangkat tema khusus seperti deteksi dini (1999), osteoporosis pada pria (2004), faktor risiko (2007), dan tanda dan gejala spinal faktur (2010).
Untun turut berpartisipasi dalam peringatan itu bisa dengan bergabung dalam acara dan kampanye Hari Osteoporosis Sedunia setempat.
Dukungan terhadap orang-orang dengan osteoporosis bisa dilakukan dengan cara mengenakan pakaian putih.
Baca Juga: Resep Baso Aci Tulang Rangu Viral, Kenyal dan Kriuknya Bikin Nagih!
Juga bisa dengan mendaftarkan diri pada perkumpulan osteoporosis nasional disitus web IOF.