Suara.com - Asosiasi Dokter Inggris (BMA) menyerukan bahwa perintah penggunaan masker harusnya bukan hanya untuk di luar ruangan namun juga di dalam ruangan. BMA juga menyarankan agar masker medis diberikan kepada kelompok rentan dan mereka yang berusia di atas 60 tahun.
Melansir dari Independent, Dokter Chaand Nagpaul ketua dewan BMA berpendapat bahwa tindakan yang lebih kuat diperlukan untuk menghentikan penyebaran Covid-19. Dia juga mengklaim bahwa ketidakkonsistenan instruksi pemerintah tentang masker dan sosialisasi telah berperan dalam kenaikan kasus.
"Infeksi telah meningkat setelah tindakan pelonggaran wilayah yang cepat," katanya.
Oleh karena itu, BMA telah menerbitkan daftar rekomendasi yang dikatakan dapat mengurangi penyebaran virus, antara lain:
Baca Juga: Update Covid-19 Global: Negara Ini Disebut Telah Berhasil Atasi Covid-19
- Membuat masker wajah wajib di luar ruangan di mana jarak dua meter tidak memungkinkan.
- Menjadikan masker wajah wajib di semua lingkungan kerja kecuali bekerja sendiri.
- Memberikan masker kelas medis gratis kepada mereka yang berusia di atas 60 tahun atau dalam kelompok rentan.
- Memberikan dukungan keuangan untuk bisnis, ritel, dan pengaturan perhotelan untuk memungkinkan mereka membuat tempat yang aman dari Covid-19.
Dokter Nagpaul mengatakan rekomendasi itu bisa berdampak positif pada penyebaran virus corona jika diperkenalkan dengan efektif. "Kami tahu bahwa dengan perilaku publik yang benar dan kepercayaan publik yang diperbarui, infeksi dapat dikendalikan mengingat kami memiliki kurang dari 500 kasus baru sehari di pertengahan Juli," kata dokter Nangpul.
"Tindakan yang lebih kuat yang dilakukan sekarang bisa menjadi pil manis dalam jangka panjang," imbuhnya.