5. Manfaat dan Prosedur Keamanan Infus Whitening
Selama ini, kata dr. Richard, pasien mengaku jika kulitnya menjadi lebih putih, lebih cerah, bagian lipatan seperti selangkangan atau ketiak jadi lebih cerah, stretchmark hilang, tubuh terasa lebih segar dan fit dan flek hitam juga memudar.
Selain itu, ada prosedur yang memang harus dijalani saat melakukan infus whitening di klinik kecantikan tepercaya.
"Pertama harus skin test. Dicek dulu ada reaksi alergi nggak. Lalu pemasangan infus sampai dengan menyuntikkan obatnya itu harus steril. Ini penting supaya yang kalian dapetin hanya manfaatnya saja, tapi efek sampingnya tidak," ungkapnya.
6. Adakah Bedanya dengan Infus Kromosom?
Menurut dr Richard, infus kromosom tidak memiliki bukti ilmiah, bahkan produknya tidak ada yang terdaftar di BPOM.
Baca Juga: Arbutin, Kandungan Alami yang Bisa Cerahkan Kulit Secara Aman dan Efektif
"Kalau infus kromosom, kromosom kita berubah? Ya nggak mungkin. Itu jelas-jelas bohong banget kromosom kita nggak akan bisa berubah," ungkapnya.
Apalagi, kata dr Richard, ternyata cara kerja infus whitening dan infus kromosom hampir sama, yakni sama-sama menghambat enzim tirosinase yang akan membentuk melanosit.
"Jadi ya sebenernya sama saja cuma caranya agak sedikit berbeda lalu dikemas dan dijual dengan nama baru. Jadi ini adalah efek marketing aja. Lantas, aman nggak? Nggak tahu karena itu belum BPOM sampai sekarang," tutupnya.
Itulah penjelasan lengkap dr Richard tentang apa infus whitening, keamanan, manfaat dan efek sampingnya yang perlu diketahui sebelum menjalani perawatan untuk mencerahkan atau memutihkan kulit tersebut. Anda yang ingin melihat langsung penjelasannya, tonton di sini.
Baca Juga: 12 Tipe Kandungan Acid Skincare, Berikut Fungsinya untuk Perawatan Kulit