4. Rene Angelil
Suami dari salah satu penyanyi terbaik dunia Celine Dion, Rene Angelil menghembuskan napas terakhir tepatnya pada 14 Januari 2016 di usia 73 tahun setelah perjuangan panjangnya melawan kanker tenggorokan.
Dikutip People, Angelil tiga kali menghadapi kanker sehingga Celine Dion harus berulang kali menunda kegiatannya dalam berkarier untuk mengurus penyakit suaminya.
Kanker Angelil kemudian kambuh lagi pada 2014 setelah operasi tumor pada Desember 2013. Sebelumnya, ia didiagnosis terkena kanker tenggorokan pada 1999.
Baca Juga: Gitaris Legendaris Eddie Van Halen Ternyata Keturunan Lebak Banten
5. Kim Woo Bin
Pada bulan Mei 2017 lalu, aktor Korea Selatan Kim Woo Bin mengungkapkan bahwa dirinya menderita kanker nasofaring (tenggorokan bagian atas).
Sejak mengumumkan penyakit yang dialaminya, ia mulai sering mimisan dan mengalami pembengkakan di tenggorokan saat syuting film Wiretap.
Dilansir Koreaboo, Ahli kanker Korea Selatan, Jung Yoo Seok, merilis informasi tentang penyakit kanker yang diderita Kim Woo Bin dan kemungkinan kesembuhannya, mengingat penyakit yang diderita ditemukan saat masih stadium awal.
"Karena lokasi kanker yang tak biasa, pengobatannya akan dilakukan dengan dua cara, yaitu radiasi dan pengobatan tanpa operasi," ujar dokter tersebut.
Baca Juga: Eddie Van Halen Meninggal Karena Kanker dan Berita Populer Lainnya