Cegah Bau Vagina Tak Sedap, 5 Makanan Ini Bisa Jadi Solusi

Selasa, 06 Oktober 2020 | 13:47 WIB
Cegah Bau Vagina Tak Sedap, 5 Makanan Ini Bisa Jadi Solusi
Ilustrasi kesehatan reproduksi perempuan, vagina.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pada dasarnya, vagina memang tidak ada yang secara alami berbau wangi. Namun kadar pH tertentu nyatanya bisa membuat bau vagina tak sedap.

Dalam hal ini, konsumsi makanan tertentu bisa membantu vagina tetap sehat dan berbau normal. Vagina yang sehat sendiri akan bebas dari infeksi, memiliki pH yang benar, dan tidak berbau menyengat.

Melansir dari Healthshots, berikut adalah beberapa makanan yang bisa membantu mencegah bau vagina tak sedap antara lain:

1. Yogurt

Baca Juga: Vagina Basah Setiap Saat, Normalkah?

Yogurt mengandung bakteri lactobacillus yang juga secara alami ada di usus, saluran kemih, dan vagina. Menurut review tahun 2006 yang diterbitkan dalam Journal of Antimicrobial Chemotherapy, bakteri ini juga membantu mengembalikan keseimbangan jamur yang sehat di vagina, sehingga mencegah infeksi jamur.

Sehingga vagina menjadi lebih sehat dan tidak ada bau busuk.

2. Nanas

Nanas kaya akan vitamin C, vitamin B, dan serat. Nutrisi ini tidak hanya meningkatkan kesehatan usus tetapi juga membantu menjaga bau alami vagina dengan menjaganya tetap sehat dan mencegah infeksi.

lemon
lemon

3. Apel

Baca Juga: Area Organ Intim Kering dan Bersisik, Bisa Jadi Ini Sebabnya

Phytoestrogen phloridzin dan antioksidan dalam apel merangsang aliran darah di vagina serta menjaganya tetap sehat dan segar. Faktanya, sebuah studi tahun 2014 yang diterbitkan di PubMed Central menunjukkan bahwa senyawa phytoestrogen phloridzin juga mencegah perkembangan fibroid rahim dan membantu gairah seksual.

4. Teh Jahe

Sifat antimikroba dari jahe bisa meningkatkan kesehatan usus, menyehatkan vagina, dan menangkal infeksi vagina. Hal ini yang pada akhirnya dapat mencegah bau tak sedap pada vagina.

5. Lemon

Lemon kaya akan vitamin C dan bersifat asam sehingga dapat membantu menjaga pH dan mengendalikan masalah bau menyengat pada vagina. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI