Vegetarian Cenderung Lebih Kurus dan Introvert, Begini Penjelasannya

Kamis, 01 Oktober 2020 | 17:02 WIB
Vegetarian Cenderung Lebih Kurus dan Introvert, Begini Penjelasannya
Ilustrasi vegetarian. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah studi yang diterbitkan di jurnal Nutrients menunjukkan bahwa orang dengan konsumsi makanan vegan memiliki rata-rata indeks massa tubuh (IMT) dan berat badan yang lebih rendah. Gaya hidup vegetarian juga terkait dengan kepribadian introvert seseorang. 

Melansir dari Medicalxpress, salah satu alasan vegetarian bisa lebih kurus mungkin karena proporsi makanan yang diproses lebih rendah dan memperbanyak konsumsi makanan nabati. 

"Produk yang sangat kaya lemak dan gula sangat menggemukkan. Produk tersebut merangsang nafsu makan dan menunda rasa kenyang. Jika Anda menghindari makanan hewani, rata-rata mereka mengonsumsi lebih sedikit produk semacam itu," jelas Evelyn Medawar, penulis pertama studi tersebut.

Selain itu, pola makan vegetarian mengandung serat makanan dan memiliki efek positif pada mikrobioma di usus sehingga membuat kenyang lebih cepat.

Baca Juga: Sejarah Hari Vegetarian Dunia, Sebulan Tanpa Makan Produk Hewani

"Karena itu, orang yang makan makanan nabati akan menyerap lebih sedikit energi," kata Medawar.

Para peneliti juga menemukan bahwa nutrisi vegetarian atau vegan berhubungan dengan kepribadian. Hal itu terlebih dengan salah satu dari lima faktor kepribadian utama, yaitu ekstroversi.

Peneliti menunjukkan bahwa orang yang sebagian besar mengonsumsi makanan nabati dalam pola makannya lebih tertutup daripada mereka yang lebih banyak mengonsumsi produk hewani. 

Komunitas vegan tidak makan daging. (Shutterstock)
Komunitas vegan. (Shutterstock)

"Sulit untuk mengatakan apa alasan tepatnya," kata Veronica Witte dari Institut Max Planck untuk Kognitif Manusia dan Ilmu Otak yang terlibat dalam penelitian. 

Menuru Witte, orang yang introvert cenderung lebih berhasil dan betah menganut pola makan vegetarian. Mereka yang vegetarian juga sering kali terpisah secara sosial karena pola makan berbeda. 

Baca Juga: Kurangi Konsumsi Daging, Tren Gaya Hidup Vegetarian di Jerman Kian Populer

"Bisa jadi karena orang yang lebih introvert cenderung memiliki kebiasaan makan yang lebih ketat atau karena mereka lebih terpisah secara sosial yang diakibatkan kebiasaan makan mereka," imbuhnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI