Suara.com - Idealnya setiap orang paling tidak harus buang air besar satu kali dalam sehari. Tapi, sadarkah Anda, bahwa saat bangun tidur selalu merasa ingin buang air besar?
Sebetulnya ada alasan ilmiah dibalik hal itu. Dilansir dari Fatherly, berikut ini alasannya.
“Di pagi hari, ketika kita pertama kali bangun, jam alarm internal berbunyi di usus besar kita, dan usus besar mulai berkontraksi lebih kuat,” kata ahli gastroenterologi Dr. Sarina Pasricha.
"Faktanya, usus besar berkontraksi dan meremas tiga kali lebih keras pada jam pertama kita bangun dibandingkan saat kita tidur.”
Baca Juga: Ingin Menurunkan Berat Badan? Coba Tiga Kebiasaan Ini di Pagi Hari
ISaat Anda tidur, usus kecil dan usus besar bekerja untuk memproses semua sisa makanan dari hari itu. Sekitar 30 menit setelah bangun, keinginan untuk buang air besar mulai terasa.
Rutinitas pagi hari seperti peregangan, minum air, dan tentu saja kopi membantu memperlancar pencernaan. Sekitar 30 persen orang melaporkan kebutuhan untuk pergi setelah secangkir kopi panas.
“Minum kopi pagi hari bekerja secara sinergis dengan motilitas usus untuk menciptakan pergerakan usus yang sehat,” kata Pasricha.
Trik efektif lainnya adalah segelas air garam hangat. Meskipun tidak akan "mendetoksifikasi" tubuh Anda seperti yang diklaim beberapa orang, itu pasti membantu untuk membuat segalanya bergerak.
Namun, itu tidak berarti bahwa setiap orang harus buang air besar setiap pagi, atau bahwa ada beberapa kali dalam sehari Anda harus buang air besar.
Baca Juga: Gegara Bocah BAB di Kolam Renang, Sang Ibu Didenda Rp 32 Juta
Kapan pun itu, selama BAB tiga hari seminggu hingga tiga kali sehari dianggap normal.
Waspadai perubahan mendadak pada frekuensi buang air besar, tetapi ketahuilah bahwa wajar jika faktor seperti menstruasi atau perjalanan mengganggu jadwal Anda.
Diare pagi hari kadang-kadang normal, tetapi jika terjadi setiap hari, Anda harus memeriksakan diri ke dokter, karena ini bisa menandakan masalah seperti Irritable Bowel Syndrome.
Gangguan tidur mengubah peristaltik kolon alami," Pasricha memperingatkan. “Orang bisa buang air besar tidak teratur. Tidur nyenyak tanpa gangguan penting untuk menjaga perilaku buang air besar yang sehat. "
Pada akhirnya, segera buang air besar di pagi hari tidak penting bagi kesehatan seseorang, kata Pasricha. Tapi itu pasti cara yang sehat untuk buang air besar.
“Biasanya waktu terbaik hari untuk buang air besar adalah di pagi hari. Namun, sebagian orang mungkin tidak BAB di pagi hari dan belum tentu ada masalah, ” kata Pasricha.
"Tidak apa-apa untuk tidak buang air besar di pagi hari selama orang buang air besar secara teratur setiap hari."