Orangtua, Ini Cara Memilih Mainan yang Aman Untuk Anak

Selasa, 22 September 2020 | 19:46 WIB
Orangtua, Ini Cara Memilih Mainan yang Aman Untuk Anak
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tumbuh kembang anak merupakan momen berharga bagi orangtua. Memerhatikan pertumbuhan buah hati secara teratur membuat orangtua akan lebih mudah menyadari tahapan perkembangan anak, terutama pada masa periode emasnya.

Mengingat pertumbuhan anak yang cenderung cepat, asupan nutrisi makanan menjadi hal yang perlu dijaga. Selain itu, mengajak anak untuk bermain juga perlu dilakukan orangtua guna mendukung perkembangan mereka secara optimal.

Lewat berbagai macam jenis permainan, anak bisa mendapat ragam manfaat seperti stimulasi untuk mendukung perkembangannya. Namun orangtua, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam memilih mainan anak lho.

Menurut Konsultan Tumbuh Kembang dan Pediatri Sosial, Dr Catharine Mayung Sambo, Sp. A(K), orangtua perlu memilih mainan yang aman dan sederhana.

Baca Juga: Bikin Ngakak, Tes Kekebalan ini Gunakan Pistol Mainan Anak-Anak

"Tujuan dikasih beragam mainan ini terhadap anak untuk membantu si kecil dapat mengasah imajinasinya sendiri agar menstimulus perkembangan tumbuh anak," jelasnya kepada Suara.com, Senin (21/09/2020).

Kata dia, jenis mainan pertama yang dianjurkan adalah mainan yang dapat menstimulus motorik anak. Salah satunya mainan yang dapat mengeluarkan suara seperti suara musik. Saat mainan mengeluarkan suara, anak akan mencari tahu asal keberadaan suara.

Jenis mainan bongkar pasang dan buku gambar berwarna juga penting. Peran orangtua juga penting, orangtua diharapkan tetap memenemani anak saat bermain.

Selain itu, hal yang tidak boleh dilupakan adalah selalu memastikan untuk mengajak anak mencuci tangan saat sebelum dan sesudah bermain bersama. Pastikan juga agar anak tidak menyentuh wajah dengan tangannya terlalu sering.

Baca Juga: Olla Ramlan Pakai Tas Mahal Jadi Mainan Anak, Warganet: Orang Kaya Bebas!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI