Suara.com - Ahli infeksi menular dari Amerika Serikat memprediksi bahwa vaksin virus corona atau Covid-19 akan segera tersedia dan efektif pada November 2020 mendatang. Ia bahkan berani bertaruh akan hal itu.
Sementara itu, baru-baru ini susuk menjadi viral dan banyak dibicarakan di media sosial. Dua berita tadi merupakan kabar terpopuler di kanal Health Suara.com. Berikut ini berita populer lainnya.
1. Dokter Top AS Prediksi Efektivitas Vaksin Covid-19 Terbukti pada Akhir 2020
![Direktur Institut Alergi dan Penyakit Menular Nasional AS, Anthony Fauci [AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/05/12/22672-anthony-fauci.jpg)
Anthony Fauci berharap vaksin COVID-19 terbukti aman dan efektif pada November atau Desember.
"Saya masih akan bertaruh pada November atau Desember," kata Fauci Rabu di panel Kongres Institut Kaukus Hispanik, demikian seperti dilansir dari New York Post.
2. Selain Susuk, 5 Benda Asing Ini Juga Pernah Ditemukan di Tubuh Manusia

Viral foto x-ray memperlihatkan benda asing diduga susuk yang diunggah oleh akun instagram @tasyabira.
"Pasien wanita usia 55 tahun mau di X-ray. Nah kalo ini susuknya ada berapa? Itang sendiri deh ya:)" tulis Tasqia Alifa Syabira dalam unggahannya.
Baca Juga: Vaksin Covid-19 Sinovac Biotech akan Lakukan Uji Coba pada Anak dan Remaja