Suara.com - Mengaplikasikan vitamin A ke kulit disebut bisa memperbaiki masalah kerutan yang disebabkan oleh penuaan secara alami. Penerapan vitamin A ini juga dapat membantu meningkatkan produksi senyawa pembentuk kulit.
Melansir dari Science Daily, seseorang akan memiliki kerutan dan bintik coklat di area yang terkena sinar matahari. "Kulit manusia yang tidak terpapar matahari juga menua tetapi kurang dramatis," catat para peneliti.
"Dalam penuaan alami, kulit kehilangan penampilan mudanya dan menjadi lebih tipis, kendur, hingga keriput," imbuhnya.
Kulit yang menipis disebabkan oleh berkurangnya produksi protein kolagen dan dapat memperlambat penyembuhan luka, sehingga menimbulkan masalah kesehatan masyarakat.
Baca Juga: Zodiak Kesehatan Hari Ini, Sabtu 16 Mei 2020: Capricorn Konsumsi Vitamin A
Reza Kafi, MD, dan rekannya dari University of Michigan Medical School menilai keefektifan lotion vitamin A (retinol) pada 36 orang lanjut usia (rata-rata 87 tahun). Peneliti mengoleskan lotion yang mengandung 0,4 persen retinol ke lengan bagian dalam kanan atau kiri atas partisipan dan losion tanpa retinol ke lengan lainnya tiga kali seminggu selama 24 minggu.
"Retinol topikal memperbaiki kerutan halus yang terkait dengan penuaan alami," kata para penulis.
"Induksi glikosaminoglikan yang signifikan diketahui dapat menahan air secara substansial dan meningkatkan produksi kolagen yang bertanggung jawab untuk menghilangkan kerutan . Kulit yang mengalami penuaan di mana dirawat dengan retinol akan lebih tahan terhadap cedera kulit," imbuhnya.
Hasil penelitian tersebut telah dipaparkan dalam Archives of Dermatology.
Baca Juga: 3 Vitamin Daya Tahan Tubuh untuk Cegah Virus Corona