Jangan Pernah Makan Apel Saat Perut Kosong, Ini Alasannya

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Selasa, 15 September 2020 | 07:05 WIB
Jangan Pernah Makan Apel Saat Perut Kosong, Ini Alasannya
Ilustrasi makan apel. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Banyak orang tentu familiar dengan istilah sebutir apel sehari membuat menjauh dari dokter. Ya, apel dianggap sebagai salah satu buah tersehat karena dikemas dengan nutrisi yang dapat membantu meredakan semua jenis kondisi kesehatan.

Tetapi Anda tidak bisa memakan buah ini kapan pun Anda mau. Ayurveda menyarankan bahwa mengonsumsinya pada waktu tertentu dalam sehari terbukti lebih bermanfaat.

Dilansir dari Times of India, menurut Ayurveda, apel tidak boleh dikonsumsi saat perut kosong. Melakukan hal ini bisa membuat Anda merasa sembelit dan kembung.

Praktik pengobatan kuno India merekomendasikan makan apel satu jam setelah sarapan atau satu jam setelah makan siang. Apel berserat dan di pagi hari lebih mudah bagi perut Anda untuk mencerna dan menyerap nutrisi sepenuhnya.

Baca Juga: Kontrol Tekanan Darah Tinggi, Minum Jus Sayur dan Buah Ini Setiap Hari!

Ketika tingkat asam pencernaan menurun di malam hari, proses pencernaan juga melambat. Itu berarti jika Anda makan apel setelah jam 6 sore maka apel itu mungkin tidak tercerna di perut untuk waktu yang lebih lama. Ini dapat menyebabkan masalah pencernaan dan tidur yang tidak nyenyak.

Alasan lain mengapa apel paling baik dikonsumsi di pagi hari adalah karena mengandung pektin. Pektin dapat membantu mencegah pembentukan asam laktat dan mendorong pertumbuhan bakteri sehat di usus besar.

Ini membuat sistem pencernaan Anda lebih sehat dan menghilangkan limbah beracun, mengurangi risiko berkembangnya masalah terkait perut.

Ada beberapa cara untuk memasukkan apel ke dalam makanan Anda. Anda bisa memotongnya dan menambahkannya di atas oat atau membuat pai apel atau meminumnya dalam bentuk jus apel.

Tapi cara yang benar untuk menyerap semua nutrisi dari apel adalah dengan mengonsumsinya dalam bentuk mentahnya. Jangan pernah mengupas kulit apel karena mengandung beberapa nutrisi penting. Sebaiknya hindari jus apel kemasan karena mengandung gula dan tidak mengandung serat yang dianggap baik untuk lambung.

Baca Juga: 3 Manfaat Cuka Apel untuk Kecantikan, Usir Jerawat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI