Studi Universitas Lund: Menyanyi dengan Keras Bisa Menyebarkan Virus Corona

Senin, 14 September 2020 | 20:57 WIB
Studi Universitas Lund: Menyanyi dengan Keras Bisa Menyebarkan Virus Corona
Ilustrasi seorang perempuan tengah menikmati musik sambil bernyanyi. [Bruce Mars/Unsplash]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tim juga melakukan pengukuran virus di udara saat kedua pengidap Covid-19 bernyanyi.

Meskipun sampel udara mereka tidak mengandung jumlah virus yang dapat dideteksi peneliti, aerosol dari pasien Covid-19 mungkin masih menimbulkan risiko infeksi saat bernyanyi.

Menurut mereka, ini mungkin saja terjadi karena viral load dapat bervariasi di berbagai saluran udara dan pada orang-orang yang berbeda.

Dalam penelitian ini, pemakaian masker sederhana pun dapat membantu memblokir sebagian besar aerosol dan tetesan yang dipaparkan penyanyi.

Saat penyanyi itu mengenakan masker, tingkat aerosol dan tetesan air berkurang, hingga sebanding dengan kemampuan bicara biasa.

Ini tidak berarti bahwa seseorang harus berhenti bernyanyi selama pandemi virus corona, tetapi harus dilakukan dengan tindakan yang tepat untuk mengurangi risiko penyebaran infeksi, tandas peneliti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI