Suara.com - Masker memang menjadi salah satu elemen penting selama pandemi. Berbagai organisasi kesehatan di dunia menganjurkan pemakaian masker untuk menekan penyebaran virus corona Covid-19.
Melansir dari Healthline, berikut adalah beberapa alasan mengapa masker menjadi hal penting untuk menekan penyebaran virus corona, antara lain:
Mengurangi Penularan Virus
Jika dipakai dengan benar, masker bisa cukup mengurangi risiko penularan virus corona Covid-19.
Baca Juga: Dikabarkan Positif Corona, Bacabup Lima Puluh Kota: Belum Ada Informasi
"Masker bedah dan masker kain dapat mengurangi penularan virus hingga 70 persen jika semua orang memakainya dengan benar di atas hidung dan mulut," kata Purvi Parikh, seorang ahli alergi dan asisten profesor klinis di Departemen Kedokteran NYU Grossman School of Medicine.
Parikh menekankan bahwa penting untuk tidak sekadar mengenakan masker namun juga memastikan bahwa masker digunakan dengan benar.
Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika (CDC), penggunaan masker yang benar adalah mencuci tangan sebelum memakainya dan memastikan masker menutupi hidung serta mulut.
Mencegah Penyebaran dari Orang Tanpa Gejala
Menurut CDC, diperkirakan 50 persen penularan Covid-19 terjadi sebelum orang mengembangkan gejala. Oleh karena itu, mengenakan masker adalah cara mudah untuk mengurangi risiko penyebaran infeksi yang tidak disadari.
Baca Juga: Pasien Covid-19 Diperkosa di Ambulans, Ditelantarkan di Pinggir Jalan
"Masker adalah tindakan altruisme, Anda tidak hanya melindungi diri sendiri dengan mengenakan masker, namun juga orang lain," kata Rochelle Walensky, MD, kepala divisi penyakit menular di Rumah Sakit Umum Massachusetts dan profesor kedokteran di Harvard Medical School.
Masker juga mencegah orang tanpa gejaka menyebarkan virus. Perlu diperhatikan juga bahwa sebagian besar masker kain saja tidak akan sepenuhnya mencegah Anda tertular virus corona baru.
Namun, masker mencegah pemakainya menginfeksi orang lain saat tidak menunjukkan gejala. Hal ini yang menjadikan pakai masker sama pentingnya dengan menjaga jarak dan mencuci tangan.
Higienis
Para profesional medis dari ahli bedah hingga dokter gigi memakai masker untuk melindungi diri dari tetesan, kuman, dan penyakit agar tetap higienis bahkan sebelum pandemi.
Dalam banyak budaya, memakai masker saat sakit atau alergi adalah tanda menghormati orang lain.