Suara.com - Kebahagiaan tengah menyelimuti pasangan Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama. Pada Selasa (1/9/2020), mereka dikaruniai seorang putra bernama Sakalingga Ibra Pratama.
Andhika menceritakan bahwa prosedur persalinan yang dijalani sang istri adalah operasi caesar.
"Tindakan yang diambil adalah caesar karena pertimbangan satu dan lain hal," kata Andhika Pratama.
Ia melanjutkan bahwa sebenarnya Ussy bisa saja melahirkan secara normal. Namun, sang istri selalu bergantung pada suntik ILA setiap melahirkan per vaginam.
Baca Juga: Operasi Caesar untuk Wanita Usia di Atas 35 Tahun Berisiko Alami 5 Hal Ini!
"Kalau mau lahir normal nggak boleh suntik ILA, suntik ILA itu untuk mengurangi rasa sakit ketika proses persalinan. Nah Ussy waktu dulu normal, selalu butuh bantuan ILA," sambung sang suami.
Tetapi sang dokter mengatakan untuk persalinan kali ini, Ussy sudah tidak dapat menggunakan suntik itu lagi.
ILA atau Intrathecal Labour Analgesia merupakan salah satu metode induksi persalinan dengan cara menyuntikkan obat bius ke ibu hamil saat akan melahirkan pada pembukaan empat atau lebih, tulis Hello Sehat.
Obat bius ini disuntikkan melalui tulang belakang bagian bawah, jadi sang ibu akan menjadi mati rasa pada bagian pinggang hingga kaki.
ILA umumnya diberikan dalam dosis yang lebih sedikit dibanding epidural. Inilah yang membuat kondisi sang ibu aman saat melahirkan.
Baca Juga: Studi: Operasi Caesar pada Persalinan Pertama Mengurangi Peluang Hamil Lagi
Efek samping dari metode ini jarang terjadi, mengingat dosis yang diberikan sedikit.
Namun, ada kemungkinan efek samping ringan yang akan dirasakan sang ibu, seperti gatal, mual, sakit kepala, gangguan pernapasan, dan tekanan darah menurun.