Sesak Napas Setelah Minum Kopi, Bisa Jadi Tanda Alergi Kopi

Vania Rossa Suara.Com
Senin, 17 Agustus 2020 | 17:59 WIB
Sesak Napas Setelah Minum Kopi, Bisa Jadi Tanda Alergi Kopi
Ilustrasi minum kopi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Gejala sensitif kopi juga bisa sesak napas. Selain itu, orang yang sensitif kopi biasanya mengalami rasa gelisah atau tak nyaman, mudah marah, cemas dan gugup, susah tidur atau insomnia, sakit perut, jantung berdebar atau tekanan darah naik, dan kejang otot.

Orang yang sensitif terhadap kopi juga bisa mengalami gangguan pencernaan, di antaranya asam lambung naik atau sakit maag jadi kumat.

Berbeda dari alergi kopi yang membutuhkan penanganan medis, gejala sensitif kopi bisa hilang saat seseorang berhenti minum kopi atau efek kafein kopi sudah hilang.

Gangguan kesehatan lainnya juga bisa muncul setelah minum kopi yang disebabkan konsumsi kafein berlebihan.

Baca Juga: Minum Kopi Sebelum Sarapan Bikin Mulas, Mitos atau Fakta?

Selama ini, para ahli merekomendasi jumlah kafein yang disarankan umumnya tak lebih dari 400 miligram atau setara empat cangkir kopi kecil per hari. Namun, tingkat toleransi kafein tersebut bisa bervariasi, tergantung tingkat sensitivitas dan kebiasaan minum kopi seseorang.

Orang yang jarang mengonsumsi kafein atau sensitif kafein, bisa jadi mengalami beragam masalah kesehatan karena tubuhnya tidak terbiasa dengan efek kafein.
Dengan begitu, tubuh mereka setelah minum kopi otomatis berjuang menghilangkan kafein dan menimbulkan berbagai gejala. Gejala kelebihan kafein mirip dengan sensitif kopi, salah satunya sesak napas setelah minum kopi.

Selain itu, orang yang kelebihan kafein juga bisa mengalami nyeri dada, jantung berdebar, suasana hati berubah, marah atau murung, mati rasa, nyeri otot, sakit kepala atau migrain, delusi atau halusinasi, keluar keringat dingin, atau bahkan serangan panik.

Untuk memastikan apakah Anda mengalami alergi kopi, sensitif kopi, atau kelebihan kafein, ada baiknya Anda segera berkonsultasi pada dokter begitu mengalami rangkaian gejala tak mengenakkan setelah minum kopi.

Baca Juga: 5 Tips Minum Kopi Agar Badan Lebih Sehat, Salah Satunya Pakai Kayu Manis

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI