Kebanyakan Mantengin Layar Gadget Bisa Bikin Mata Kering, Begini Gejalanya

Rabu, 12 Agustus 2020 | 14:57 WIB
Kebanyakan Mantengin Layar Gadget Bisa Bikin Mata Kering, Begini Gejalanya
Ilustrasi Melihat Ponsel. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mata kering bisa mengenai siapa saja. Meski umumnya disebabkan karena usia, namun keringnya mata juga bisa disebabkan karena Anda kelamaan melihat layar, baik dari ponsel, laptop, hingga televisi. 

Melansir dari Healthline, sebuah laporan dari American Journal of Ophthalmology mengungkapkan bahwa mungkin sekitar 16 juta orang mengalami mata kering. Hal ini lebih umum dirasakan pada perempuan ketimbang laki-laki. 

Sayangnya, menurut dokter Preeya K. Gupta, seorang spesialis kornea dan dokter mata Dyke Health menyatakan bahwa mata kering sering kali tidak terdeteksi.

"Pasien terkadang memiliki mata kering ketika mereka bertambah tua atau memiliki faktor risiko tertentu," kata Gupta.

Baca Juga: Kota Ini Larang Warga Menggunakan Ponsel Sambil Berjalan

"Tetapi akhir-akhir ini, dengan gaya hidup digital ada sesuatu yang berubah," tambahnya. 

Ilustrasi para remaja yang fokus dengan ponsel pintar mereka masing-masing. [Shutterstock]
Ilustrasi para remaja yang fokus dengan ponsel pintar mereka masing-masing. [Shutterstock]

Dokter Craig See, seorang spesialis kornea di Cleveland Clinic Cole Eye Institute menunjukkan bahwa selain disebabkan karena produksi air mata, kondisi mata kering juga sering kali disebabkan karena terlalu sering menatap layar. 

Menurut See, selama pandemi orang-orang lebih banyak memiliki waktu untuk menatap layar yang memperburuk prevelensi mata kering. Kondisi mata kering sendiri bisa menyebabkan bintit, penyumbatan jerawat di mata, dan iritasi. 

Melansir dari Mayo Clinic, berikut adalah beberapa tanda dan gejala mata kering, antara lain:

  1. Sensasi perih, terbakar, hingga gatal di mata
  2. Muncul lendir berserabut di dalam atau sekitar mata
  3. Sensitif terhadap cahaya
  4. Mata merah
  5. Seperti ada yang mengganjal di mata
  6. Sulit menggunakan lensa kontak
  7. Blur saat mengemudi di malam hari
  8. Mata berair akibat iritasi
  9. Penglihatan kabur
  10. Mata lelah
infeksi mata merah (ilustrasi/shutterstock)
infeksi mata merah (ilustrasi/shutterstock)

Menurut Mayo Clinic, Anda perlu menemui dokter ketika gejala mata kering seperti mata merah, lelah, iritasi, dan nyeri terjadi berkepanjangan.

Baca Juga: Cegah Sindrom Penglihatan Tegang Selama Karantina dengan 5 Tips Ini!

Dalam hal ini, baik Gupta maupun See menyarankan bahwa Anda harus sesekali memberikan waktu istirahat untuk mata dari paparan layar ponsel maupun laptop. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI