Pola makan tersebut dianggap mampu mengurangi risiko diabetes, kolesterol tinggi, stroke, demensia, depresi, hingga kanker payudara.
Tidur Cukup
Masih dilansir dari CNN, seseorang perlu tidur setidaknya 7 hingga 10 jam per hari. Kurang tidur terkait dengan meningkatnya risiko tekanan darah tinggi, melemahnya sistem kekebalan, penambahan berat badan, kurangnya libido, perubahan suasana hati, paranoia, depresi, diabetes, penyakit kardiovaskular, demensia, dan beberapa jenis kanker.
Dalam sebuah studi longitudinal terhadap 10.308 pegawai sipil Inggris menemukan bahwa mereka yang tidur hanya sekitar lima jam setiap malam hampir dua kali lebih berisiko mengalami kematian dini.
Baca Juga: Rawan, Begini Langkah Google Jaga Privasi Pengguna dan Pengiklan Digital