Suara.com - Putri Kedua Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, Kahiyang Ayu dikabarkan baru saja melahirkan pada Senin 3 Agustus 2020 di Rumah Sakit YPK Mandiri, Menteng, Jakarta Pusat.
Anak kedua perempuan yang akrab disapa Ayang dan suaminya Bobby Nasution itu berjenis kelamin Iaki-Iaki dan lahir sekira pukul 20.21 WIB semalam.
Adik dari Sedah Mirah Nasution tersebut juga terlahir sehat dengan berat badan 3,4 kilogram dan tinggi 49,5 centimeter melalui operasi sesar karena adanya pertimbangan medis.
"Alhamdulillah saya dan keluarga mengucapkan syukur kepada Allah Swt. pada tanggal 3 Agustus 2020 pukul 20.21, istri saya melahirkan anak kami yang kedua berjenis kelamin laki-Iaki. Alhamdulillah sehat walaflat dengan berat badan 3,4 kilogram serta tingginya 49,5 centimeter. Proses kelahirannya sesar dengan ada pertimbangan medis yang disampaikan oleh tim dokter," ujar Bobby Nasution dalam keterangannya di RS YPK Mandiri, Jakarta melalui channel YouTube Sekretariat Presiden.
Baca Juga: Ajak Sedah Mirah, Jokowi dan Iriana Jenguk Cucu Keempatnya di Rumah Sakit
Melahirkan pada Pekan ASI Sedunia, yakni pada 1-7 Agustus, membuat dr. Rinawati, Sp.A yang menangani proses persalinan Ayang merasa kagum dengan kakak Kaesang Pangarep tersebut.
Pasalnya Kahiyang langsung memberikan ASI sejak pertama melahirkan putra keduanya.
Sebelumnya, Ayang diketahui memberikan ASI eksklusif bagi Sedah Mirah Nasution dan diberikan hingga sang putri genap berusia dua tahun.
"Saya juga mengucapkan selamat kepada Mbak Ayang dan Mas Bobby. Ini tanggal 1-7 (Agustus) adalah kami merayakan Pekan ASI International dan kita harus beri jempol kepada mbak ayang ini. Saya tahu persis anak pertama full ASI bahkan sampai saat ini dan sejak detik pertama dilahirkan bayi ini dapat ASI," ujar dia.
Menurut dr. Rinawati, ini merupakan contoh yang baik, karena ASI memiliki begitu banyak manfaat, baik bagi ibu maupun bayi.
Baca Juga: Bobby Masih Rahasiakan Nama Cucu Keempat Presiden Jokowi
"Ini sebagai contoh yang baik. Mudah-mudahan dengan ASI, anak-anak ini dapat tumbuh dengan baik dan sehat dan mungkin jadi pemimpin-pemimpin ketika besar nanti," tutup dia.