Suara.com - Hewan yang terinfeksi Covid-19 memang bukan kabar baru. Cara penularannya juga beragam, ada yang karena kontak langsung dengan pemilik hingga penjaga hewan di kebun binatang.
Kali ini, seekor anjing peliharaan diketahui positif Covid-19 usai mengunyah tisu bekas pemiliknya yang juga terinfeksi.
Mengutip laman Metro, Selasa (4/8/2020), pemilik anjing tersebut, Mandy Hayes (60), terbaring selama berminggu-minggu akibat sakit tenggorokan, batuk kering, hingga kehilangan indera penciuman.
Setelah mengunyah tisu bekas Mandy, anjing bernama Muskha ini pun mengalami gejala yang sama persis seperti Mandy dua minggu kemudian, seperti batuk kering terus menerus hingga sesak napas ekstrem.
Mandy yang ketakutan akhirnya membawa Muskha ke dokter hewan dan mendiagnosisnya karena batuk kandang hingga cacing paru-paru biasa. Tapi kian hari, kondisi anjing berusia 10 tahun itu semakin parah. Ia kemudian diperiksa CT scan, dan menemukan kelebihan cairan di parunya.
Baca Juga: Survei: Pasien Sembuh Covid-19 Rentan Alami Masalah Kejiwaan
Kelebihan cairan ini jadi gejala Covid-19 yang lebih parah. Akhirnya Mandy memaksa dokter untuk memberikannya streroid. Beruntung setelah enam minggu, Mandy dan Mushka membaik.
Mandy memang tidak melakukan tes Covid-19 pada anjingnya, tapi ia semakin yakin usai ada seekor kucing peliharaan di Inggris yang dites dan ternyata positif Covid-19.
"Saya tahu dia memiliki (Covid-19). Kami hampir kehilangan dia. Ketika CT scan mengungkapkan paru-paru penuh dengan cairan, saya bertanya apakah dia bisa tertular dari saya, tetapi dokter hewan berkata 'tidak'," ujar Mandy.