Suara.com - Kolesterol diukur dengan tes darah sederhana yang disebut panel lipid atau profil lipid. Lipid adalah lemak, yang termasuk kolesterol, dalam aliran darah yang digunakan sebagai sumber energi.
Jika kadar kolesterol terlalu tinggi, seseorang berisiko terkena penyakit kardiovaskular sebagai akibat dari penumpukan kolesterol di arteri.
American Heart Association (AHA) merekomendasikan orang yang berusia 20 atau lebih memeriksakan kolesterolnya setiap empat hingga enam tahun.
Sedangkan untuk laki-laki berusia 45 hingga 65 tahun dan perempuan usia 55 hingga 65 tahun harus mengecek kadarnya setiap satu hingga dua tahun.
Baca Juga: Studi: Risiko Kardiovaskular Bisa Mempercepat Penurunan Kemampuan Kognitif
Dilansir Insider, tes kolesterol mengukur kadar berikut:
- Low-density lipoproteins (LDL) disebut tipe kolesterol "jahat". Ketika level LDL terlalu tinggi, akan meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular.
- High-density lipoproteins (HDL) disebut jenis kolesterol " baik". Mereka membantu menghilangkan kelebihan kolesterol LDL dari tubuh. Dan kita membutuhkannya dalam kadar yang tinggi.
- Trigliserida adalah lemak dalam darah, yang dikonversi dari kalori tidak dibutuhkan tubuh. Kadar trigliserida yang tinggi akan meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular.
- Kolesterol total dihitung dari skor HDL, LDL, dan 20% dari skor trigliserida.
Baca Juga: Termasuk Olahraga Kardio, Ini yang Harus Diwaspadai Saat Bersepeda
Penting untuk dicatat bahwa kadar kolesterol sehat pada setiap orang itu berbeda, tergantung pada faktor gaya hidup, riwayat kesehatan, dan genetik.