Bikin Kenyang Lebih Lama, Konsumsi 5 Buah ini untuk Turunkan Berat Badan

Selasa, 21 Juli 2020 | 11:59 WIB
Bikin Kenyang Lebih Lama, Konsumsi 5 Buah ini untuk Turunkan Berat Badan
Ada buah-buahan yang bisa membuat perut Anda kenyang lebih lama. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ahli nutrsi menyebutkan aspek penting dalam menurunkan berat badan adalah memertahankan rasa kenyang yang lebih lama. Sementara buah, bisa menjadi salah satu kuncinya. 

Dilansir dari Everyday Health, Martha Lawder, RDN, presiden Akademi California menyatakan bahwa buah bisa mempertahankan kenyang lebih lama

"Buah bisa memberikan kenyang karena seratnya dan buah ini enak. Itu membuatnya menjadi pilihan yang bagus untuk diet," ujar Lawder yang juga merupakan ahli nutrisi dan diet yang berbasis di Roseville.

Berikut adalah beberapa buah yang patut Anda coba untuk menurunkan berat badan, antara lain:

Baca Juga: Apa yang Harus Dilakukan Jika Bayi Tiba-tiba Alami Penurunan Berat Badan?

Apel

Kristen Smith, RDN yang berbasis di Atlanta, juru bicara Academy of Nutrition and Dietetics dan ahli diet terlisensi menyatakan, bahwa apel memiliki serat tinggi dan rendah kalori. 

"Makanan dengan peningkatan serat dapat membantu memperlambat pencernaan dan membuat Anda merasa kenyang untuk jangka waktu yang lebih lama," kata Smith. 

"Untuk kenyang dan asupan serat yang optimal, makan dengan kulitnya," tambahnya.

Jeruk

Baca Juga: Ingin Turunkan Berat Badan dengan Cepat? Ini Tips Bakar Energi yang Tepat

Jeruk berukuran sedang menghasilkan 3,14 gram serat atau 11 persen dari keburtuhan harian Anda. Tapi itu hanya berlaku jika Anda makan buah jeruk secara utuh, bukan jus. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI