Suara.com - Meski masyarakat dunia mulai menjalani new normal, kasus Covid-19 masih terus bertambah. Hal ini dapat dilihat dari update covid-19 global laporan data Worldometers, Jumat (17/7/2020) pukul 08.00 WIB, yang menunjukkan hampir 14 juta, atau tepatnya 13.935.944 juta orang, yang terinfeksi Covid-19.
Sampai saat ini, sudah ada 591.935 kematian di dunia, dan 8.268.192 orang sudah dinyatakan sembuh.
Adapun 5.075.817 orang yang masih dinyatakan positif, 99 persen di antaranya dalam kondisi ringan. Dan hanya ada 1 persen mereka yang dalam kondisi serius atau kritis sebanyak 59.924 orang.
Amerika sudah melakukan lebih dari 45 juta tes kepada masyarakatnya, dan hingga kini tercatat ada sebanyak 3.693.700 kasus positif, dengan temuan kasus sehari sebanyak 72.063 orang positif baru.
Baca Juga: Pandemi COVID-19 Dinilai Percepat Pengembangan Mobil Ramah Lingkungan
Kematian baru di AS sehari nyaris seribu atau 940 orang meninggal dunia, sehingga total kematian sebanyak 141.095 orang di negara adikuasa itu. Meski begitu, sebanyak 1.675.373 orang sudah dinyatakan sembuh.
Brasil sudah melakukan sebanyak 4,9 juta tes, dan mendapatkan total kasus sebanyak 2.014.738 kasus positif yang ditemukan. Pertambahan sehari ada sebanyak 43.829 kasus baru.
Kematian baru di Brasil melonjak melebihi Amerika, sebanyak 1.299 sehari orang meninggal dunia, sehingga total kematian tercatat 76.822 orang jadi korban Covid-19 di Brasil. Beruntung 1.366.775 orang sudah dinyatakan sembuh.
India sebagai negara dengan kasus tertinggi di Asia mendapati kasus positif terbanyak ketiga dunia, dengan 1.005.637 kasus. Sehari orang yang terdata positif di India bertambah 35.468 orang.
Sedangkan korban meninggal dunia di negeri Bollywood itu tercatat 25.609 korban meninggal dunia, dengan orang yang baru meninggal karena Covid-19 tercatat 680 orang sehari.
Baca Juga: Bantu Atasi Covid-19, Indosat Hadirkan Solusi IoT Lewat Smart City
Sementara itu, Indonesia juga masih menunjukkan pertambahan kasus baru sebanyak 1.574 sehari, jadi total yang positif di Indonesia sudah tercatat 81.668 orang.
Total kasus ini hanya berbeda 2 ribu kasus, lebih sedikit daripada China yang tercatat 83.612 kasus. Di China, saat ini dalam sehari hanya bertambah 1 kasus.
Sementara di Indonesia, 76 orang dalam sehari meninggal karena Covid. Sehingga total kematian di Indonesia ada 3.873 orang. Sementara itu mereka yang sudah sembuh tercatat sebanyak 40.345 orang.