Suara.com - Studi ilmiah menemukan bahwa kekurangan vitamin B12 bisa membuat orang mengalami depresi. Simak tanda-tandanya berikut ini.
Ada pula penjelasan dokter tentang masker yang disebut mengurangi kadar oksigen di otak, serta tips meningkatkan kesuburan bagi pasangan yang ingin hamil.
Simak berita kesehatan menarik lainnya dari Suara.com, Kamis 16 Juli 2020:
1. Kekurangan Vitamin B12 Bisa Depresi, Gejalanya Nyeri di 2 Bagian Tubuh Ini!
Baca Juga: Kecemasan dan Depresi Bisa Menandakan Seseorang Terinfeksi Covid-19?
Vitamin B12 adalah nutrisi yang membantu menjaga kesehatan saraf dan sel-sel darah. Vitamin ini juga membuat DNA yang merupakan bahwan genetik di semua sel tubuh.
Sehingga kekurangan vitamin B12 bisa membuat beberapa gejala yang mengkhawatirkan dan merasakan sakit di salah satu dari kedua wilayah tubuh tertentu.
2. Profesor Ini Temukan Cat yang Diklaim Bunuh 99 Persen Corona Dalam 1 Jam
Di tengah kekalutan akan pandemi virus corona atay Covid-19, seorang profesor Virginia Tech telah menemukan solusi.
Baca Juga: Elon Musk Ciptakan Chip Misterius, Klaim Sembuhkan Depresi dan Kecanduan
Sejak pertengahan Maret, William Ducker, seorang profesor teknik kimia, telah mengembangkan lapisan permukaan yang ketika dicat pada benda-benda umum, menonaktifkan SARS-CoV-2, virus yang menyebabkan COVID-19.