Jessica Iskandar Alami Jantung Berdebar, Ini Hubungannya dengan Hipertiroid

Rabu, 15 Juli 2020 | 13:48 WIB
Jessica Iskandar Alami Jantung Berdebar, Ini Hubungannya dengan Hipertiroid
Jessica Iskandar [Yuliani/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Baru-baru ini Jessica Iskandar memeriksakan benjolan di lehernya ke rumah sakit. Artis dengan sapaan Jedar itu pun merekam semua aktivitasnya ketika ke dokter melalui video channel Youtube-nya.

Jessica Iskandar pun menemui dua dokter, yakni ahli endokrin dan ahli jantung. Sebelumnya, Jessica bercerita bahwa benjolan di lehernya disertai gejala jantung sering berdebar, kesulitan tidur dan berkeringat di malam hari.

Dokter ahli jantung lantas melihat hasil pemeriksaan dan riwayat kesehatan Jessica Iskandar. Ia mengatakan bahwa Jesicca memiliki riwayat hormon tiroid tinggi yang biasanya disebut hipertiroid.

"Kalau saya lihat ini riwayatnya tinggi ya, hipertiroid ya," jelas sang dokter ketika memeriksa riwayat kesehatan Jessica Iskandar.

Baca Juga: Awas Hati-hati ke Depok dan Bekasi, Rawan Tertular Virus Corona

Hipertiroidisme atau tiroid yang terlalu aktif terjadi ketika kelenjar tiroid menghasilkan terlalu banyak hormon tiroksin. Hipertiroid ini bisa mempercepat metabolisme tubuh yang menyebabkan penurunan berat badan tanpa alasan dan detak jantung cepat.

Jessica Iskandar. [Instagram/@inijedar]
Jessica Iskandar. [Instagram/@inijedar]

Karena itulah dilansir dari Hello Sehat, gejala hipertiroid hampir sama dengan gejala penyakit jantung. Padahal gejala hipertiroid terbagi menjadi 2 jenis, termasuk gejala umum dan gejala spesifik.

Gejala umum hipertiroid termasuk tak bisa menahan hawa panas, mudah lelah, leher membesar, penurunan berat badan, sering lapar dan sering buang air besar.

Sedangkan gejala spesifik hipertiroid bisa menyerang beberapa sistem dalam tubuh, antara lain:

1. Sistem pencernaan yang membuat seseorang lebih banyak makan, haus, muntah, sulit menelan serta pembesaran limfa.
2. Sistem reproduksi yang membuat gangguan siklus haid, penurunan libido hingga kemandulan.
3. Kulit yang membuat seseorang berkeringat berlebihan, kulit basah dan rambut rontok.
4. Psikis dan saraf yang membuat labil, mudah tersinggung, sulit tidur serta tangan gemetaran.
5. Jantung yang membuat jantung berdebar, gangguan irama jantung, hipertensi dan gagal jantung.
6. Sistem otot dan tulang yang membuat mudah lelah, nyeri tulang serta osteoporosis.

Baca Juga: Terkonfirmasi, Para Dokter Yakin Virus Corona Bisa Menginfeksi Rahim

Karena itulah, orang dengan masalah kelenjar tiroid seperti Jessica Iskandar bisa mengalami jantung berdebar yang disangka sebagai gejala penyakit jantung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI