Suara.com - Menjaga pola hidup tetap sehat sangatlah penting di saat pemerintah meminta masyarakat untuk hidup berdampingan dengan pandemi Covid-19. Salah satu cara tetap sehat dengan mengonsumsi banyak sayur dan buah.
Lalu ada pernyataan yang mengatakan jika mengonsumsi buah dan sayur bisa membuat tubuh lebih kebal dari virus, benarkah?
Ketua Umum Perkumpulan Dokter Pengembang Obat Tradisional dan Jamur (PDOTJI) dr. Inggrid Tania mengatakan hal itu adalah fakta. Tapi bukan fakta yang sangat tegas, ini karena sayur dan buah tidak secara langsung bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
"Saya jawab fakta, bukan berarti tegas banget, konsumsi sayur dan buah mengandung vitamin C, A, E, K, D. Vitamin itulah yang berfungsi menjaga imunitas. Apalagi ada tambahan antioksidan antiinflamasi pada sayur dan buah. Vitamin dan mineral juga membantu tubuh memiliki sistem kekebalan tubuh yang baik yang diharapkan bisa menang dari virus," ujar dr. Inggrid dalam acara Webinar Imboost, Kamis (9/7/2020).
Baca Juga: Studi: Pada Tahap Terparah, Kekebalan Tubuh Masih Lawan Virus Corona!
Tapi dr. Inggrid mengingatkan mengonsumsi sayur dan buah hanyalah salah satu elemen sistem kekebalan tubuh. Tapi aktivitas itu harus diiringi dengan pola hidup yang sehat, seperti makan makanan seimbang.
"Tidak cukup itu saja, ada banyak faktor yang disampaikan selain itu juga protein, karbohidrat perlu, lemak perlu yang nabati," tuturnya.
Ditambah pola hidup istirahat yang cukup, rajin berolahraga, mengelola stres, dan tetap terhidrasi. Semua itu harus diimbangi, selain tetap banyak mengonsumsi buah dan sayur.
"Butuh istirahat cukup, kalau istirahat nggak cukup bisa tumbang juga, memang cara-cara bagaimana kita bisa sehat menjaga imunitas itu harus cukup komprehensif," tutupnya.
Baca Juga: Tingkatkan Kekebalan Tubuh, Jangan Lupa Tambahkan 5 Rempah Ini Saat Memasak