Suara.com - Beberapa orangtua kerap membiarkan anak-anak menyaksikan tayangan atau video baik di televisi atau melalui platform video tanpa memerhatikan durasi.
Padahal pada anak-anak yang masih berusia di bawah delapan tahun, kegiatan menonton tayangan apa pun perlu dibatasi.
Hal tersebut diucapkan Psikolog anak dari Tiga Generasi, Saskhya Aulia Prima M.Psi. Kata Saskhya, anak usia dua tahun ke bawah sebenarnya tidak disarankan diberi tontonan apa pun.
"Karena orangtua perlu tahu perkembangan otak anak. Usia itu perkembangan otak anak terjadi sangat cepat, jadi lebih bagus koneksi di dapat dari komunikasi langsung. Baru dari usia 18 bulan ke atas boleh video call," kata Saskhya saat siaran langsung Instagram dengan Mother & Baby, Senin (6/7/2020).
Baca Juga: Hati-hati, Anak Bisa Patah Hati ke Orangtua karena Hal Sepele Ini
Setelah anak berusia dua tahun, anak mulai boleh diberikan tontonan tetapi dengan durasi terbatas.
"Sebenarnya usia dua sampai lima tahun (durasi tontonan) satu hari, satu jam. Kalau enam sampai delapan tahun biasanya dua jam. Karena kalau dikasih lebih dari tiga jam bisa menghambat perkembangan anak," jelasnya.
Ia menyarankan, anak sebaiknya diberi tontonan secara berkala. Sehingga waktu satu atau dua jam bisa dibagi dalam beberapa waktu. "Cari durasi tontonan yang tidak terlalu panjang," katanya.
Tak hanya tentang durasi, kualitas tontonan juga harus disesuaikan dengan usia anak. Ia mengatakan bahwa anak mampu menirukan apa pun yang ia saksikan. Sehingga jenis tontonan harus diperhatikan.
"Tapi yang paling bagus kalau orangtuanya mendampingi," tutup Saskhya.
Baca Juga: Dampak Orangtua Sombong, Anak Bisa Susah Sosialisasi Hingga Dewasa Lho