Indonesia dan Filipina Dominasi Kasus Virus Corona di Asia Tenggara

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Selasa, 30 Juni 2020 | 11:14 WIB
Indonesia dan Filipina Dominasi Kasus Virus Corona di Asia Tenggara
Ilustrasi virus corona covid-19 di Asia Tenggara. (Pexels/@Anna Shvet)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kasus virus Corona Covid-19 di Asia Tenggara belum menunjukkan tanda-tanda penurunan, terutama di Indonesia dan Filipina.

Dilansir Anadolu Agency, infeksi Covid-19 di negara-negara ASEAN mencapai 147.952 dengan total kematian 4.274 dan 83.486 yang sembuh pada Senin (30/6/2020).

Angka ini berdasarkan tambahan 2.280 kasus baru dan 62 kematian yang dilaporkan dalam 24 jam terakhir, yang sebagian besarnya berasal dari Indonesia dan Filipina.

Indonesia menjadi negara dengan tingkat infeksi tertinggi di ASEAN sebanyak 55.092 orang, hasil penambahan kasus positif sebanyak 1.082 orang. Sedangkan jumlah pasien meninggal dunia akibat Covid-19 menjadi 2.805 orang.

Baca Juga: China Catat 19 Kasus Covid-19 Baru dengan Empat Pasien Tanpa Gejala

Peningkatan jumlah tersebut setelah terdapat penambahan pasien Covid-19 yang meninggal sebanyak 51 orang selama 24 jam terakhir. Indonesia mengumumkan pasien sembuh sebanyak 864 orang, sehingga total mencapai 23.800 orang.

Filipina menjadi negara dengan tingkat infeksi tertinggi kedua di ASEAN dengan total sebanyak 36.438, setelah bertambah 985 orang pada Senin.

Filipina juga mengonfirmasi tambahan 11 pasien meninggal dunia, sehingga total mencapai 1.255 orang. Selain itu, Filipina melaporkan tambahan 270 pasien sembuh, sehingga keseluruhan mencapai 9.956.

Singapura yang pernah menjadi negara dengan infeksi tertinggi di ASEAN melaporkan 202 kasus baru Covid-19.

Tidak ada kematian baru akibat Covid-19 di negara itu. Total infeksi di Singapura menjadi 43.661 dengan 28 kematian.

Baca Juga: Abbott Pastikan Kesediaan Ratusan Ribu Tes Antibodi Covid-19 di Indonesia

Peta sebaran virus Corona Covid-19 di Asia Tenggara. (Dok. Google)
Peta sebaran virus Corona Covid-19 di Asia Tenggara. (Dok. Google)

Kementerian Kesehatan Singapura menyampaikan sebagian besar kasus merupakan pemegang izin kerja yang tinggal di asrama. Singapura juga menyampaikan pasien sembuh sejak Minggu malam mencapai 345, sehingga total menjadi 37.508.

Thailand melaporkan tujuh kasus baru Covid-19 dan nol kematian, menjadikan total infeksi di negara itu sebanyak 3.169 dengan 58 kematian sejak Januari.

Semua kasus baru adalah warga negara Thailand yang baru pulang dari India dan Amerika Serikat namun sudah menjalani karantina. Belum ada transmisi lokal di kerajaan selama 35 hari, menurut otoritas Thailand.

Malaysia melanjutkan tren tanpa kasus kematian Covid-19 dalam 15 hari berturut-turut. Dalam konferensi pers di Putrajaya, Direktur Jenderal Kesehatan Malaysia Noor Hisham Abdullah menyampaikan kematian di Malaysia akibat Covid-19 tetap 121.

Dia juga mengatakan tambahan 3 kasus baru Covid, sehingga total mencapai 8.637. Noor Hisham juga mengatakan tambahan 16 pasien sembuh sehingga jumlah keseluruhan mencapai 8.334 orang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI