WFH Bikin Lesu dan Tak Bergairah? Ini 5 Tips Agar Semangat Lagi

Senin, 29 Juni 2020 | 15:30 WIB
WFH Bikin Lesu dan Tak Bergairah? Ini 5 Tips Agar Semangat Lagi
Ilustrasi lelaki lesu, tak Bergairah. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - WFH Bikin Lesu dan Tak Bergairah? Ini 5 Tips Agar Semangat Lagi

Bekerja dari rumah alias work from home (WFH) selama pandemi virus corona bisa membuat sebagian orang merasa lesu, tak bergairah dan tak bersemangat.

Hal ini disebabkan rutinitas yang sama yang terus dilakukan sementara harus berada di rumah aja. Belum lagi mungkin ada beberapa yang harus sembari mengerjakan pekerjaan rumah.

Sehingga banyak orang yang kesulitan memisahkan kehidupan pribadi dengan pekerjaan tiap harinya. Bahkan mungkin bisa membuat para orangtua menjadi frustasi karena harus mengurus anak juga.

Baca Juga: Kelamaan di Depan Laptop Saat WFH, Apa Dampaknya Bagi Kulit?

Agar nanti tak berdampak buruk bagi kesehatan, oleh karena itu coba ikuti 5 tips untuk kembali semangat saat WFH berikut ini seperti dikutip dari Times of India:

Alarm bangun pagi. (shutterstock)
Alarm bangun pagi. (shutterstock)

1. Hindari Menunda Alarm

Seringkali kita menunda alarm agar bisa mendapatkan tidur 'ekstra' meski hanya 10 atau 15 menit saja. Anda berisiko bangun terlambat dan kemungkinan besar langsung menuju laptop dan bekerja, tanpa ada waktu untuk menyegarkan diri dan sarapan.

Kurangnya rutinitas pagi bisa membuat Anda mudah marah dan mood memburuk serta menjadikan Anda merasa lebih lelah bahkan saat hari belum berakhir. Cobalah tentukan waktu bangun Anda, lalu minum segelas air saat bangun dan Anda akan merasa lebih baik.

2. Jangan Lewatkan Sarapan

Baca Juga: Masih WFH? 3 Alasan Jangan Cuma Dasteran saat Bekerja dari Rumah

Sarapan merupakan waktu makan yang sangat penting dan tidak bisa dilewatkan. Apapun sarapan Anda, baik berat maupun ringan, penting untuk dilakukan setidaknya 30-45 menit setelah bangun tidur.

Sarapan akan memberikan Anda tenaga yang cukup bagi Anda untuk memulai hari dengan baik.

3. Lakukan Peregangan Ringan

Sebelum Anda duduk di depan laptop Anda, pastikan Anda sudah melakukan beberapa gerakan peregangan ringan.

Peregangan ini untuk bisa meredakan ketegangan yang terjadi akibat terlalu lama duduk dan juga memastikan Anda sudah melakukan aktivitas fisik sebelum Anda memulai kerja hari ini.

4. Hirup Udara Segar dan Berjemur Tiap Hari

Berada di rumah aja bukan berarti Anda terus berada di rumah. Pastikan tiap hari setelah bangun tidur Anda mendapatkan asupan udara segar dan sinar matahari pagi yang baik.

Apabila di rumah Anda tak memiliki teras atau taman di mana Anda bisa dengan aman keluar rumah, buka jendela Anda dan biarkan sinar matahari masuk.

5. Luangkan Waktu Melakukan Aktivitas Lain di Luar Pekerjaan

Membagi waktu antara pekerjaan dan urusan rumah mungkin menyulitkan Anda untuk rileks dan mencari waktu istirahat.

Disarankan untuk menyisihkan waktu setidaknya 15 menit untuk melakukan apapun yang bisa menstimulasi pikiran Anda. Misalnya seperti bacaan ringan, menyelesaikan puzzle, atau bermain game dengan anggota keluarga bisa mendorong kesehatan mental Anda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI