Bukan Deksametason, Remdesivir Jadi Obat Covid-19 Pilihan Korea Selatan

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Jum'at, 26 Juni 2020 | 19:50 WIB
Bukan Deksametason, Remdesivir Jadi Obat Covid-19 Pilihan Korea Selatan
Remdesivir disebut obat virus Corona Covid-19 paling ampuh saat ini. (Photo by Dimitri Karastelev on Unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Korean Selatan menyebut akan menggunakan obat remdesivir kepada pasien Covid-19, di tengah popularitas deksametason yang sudah digunakan di Inggris.

Kim Young Ok, Direktur Jenderal Biro Keamanan Farmasi di Kementerian Pengawasan Obat dan Makanan menyebut penggunaan deksametason hanya akan diberikan pada pasien Covid-19 dengan gejala pernapasan yang parah.

"Penggunaan deksametason akan dibatasi pada kasus Covid-19 parah, dengan pasien yang mengalami masalah pernapasan, sesuai anjuran dokter yang menanganinya," ujar Kim, dilansir Channel News Asia.

Korea Selatan merupakan salah satu negara yang mendapat pujian terkait penanganan pandemi virus Corona Covid-19.

Baca Juga: Siap-siap, Dua Juta Obat Remdesivir Untuk Pasien Covid-19 Akan Diproduksi

Per Kamis (25/6/2020), Korea Selatan mencatatkan 12.602 kasus Covid-19 dengan hanya 282 kematian.

Remdesivir merupakan obat yang menghambat perkembang biakan virus, sehingga sistem imun tubuh bisa mengatasinya.

Penggunaan remdesivir yang semakin luas di dunia membuat Gilead, perusahaan pembuat remdesivir, akan menambah lini produksi mereka untuk mencu kebutuhan dua juta pasien.

Jumlah tersebut dua kali lipat lebih banyak dari rencana sebelumnya, yang hanya untuk satu juta pasien Covid-19.

Mereka juga terus berupaya untuk memproduksi remdesivir yang lebih mudah dikonsumsi. Sehingga nantinya obat tersebut bisa dihirup.

Baca Juga: BPOM AS: Pemakaian Hidroksiklorokuin Bisa Melemahkan Efektivitas Remdesivir

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI