Masih Bekerja dan Belajar dari Rumah? Jangan Lupa Olahraga untuk Usir Stres

Rabu, 24 Juni 2020 | 15:34 WIB
Masih Bekerja dan Belajar dari Rumah? Jangan Lupa Olahraga untuk Usir Stres
Ilustrasi olahraga di rumah. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Masih Bekerja dan Belajar dari Rumah? Jangan Lupa Olahraga untuk Usir Stres

Meski sebagian masyarakat sudah mulai beraktivitas kembali di luar rumah di masa new normal ini, masih ada sebagian yang tetap beraktivitas di rumah, entah bekerja ataupun belajar dari rumah. Dan harus diakui, berbulan-bulan berada di rumah saja bisa menimbulkan rasa marah, cemas, dan depresi. Bagaimana mengatasinya?

Dilansir dari Medical Daily, ada cara mudah untuk mengatasi perasaan-perasaan negatif yang kerap muncul di tengah pandemi Covid-19 ini, yakni dengan berolahraga. Lebih baik lagi bila olahraga dilakukan secara rutin.

Hal ini disebabkan olahraga bisa meningkatkan mood Anda selama berjuang di tengah pandemi. Terutama jika Anda merasa lebih sedih daripada biasanya, atau sedang merasa cemas dan depresi.

Baca Juga: Panduan Olahraga di Gym, Ini Protokol Kesehatan di Pusat Kebugaran

Hampir semua orang di dunia yang terdampak oleh pandemi Covid-19 ini, pastilah merasakan hal tersebut. Oleh karena itu, olahraga adalah solusi yang tepat.

Olahraga bisa membantu tubuh melepaskan dopamine, atau lebih dikenal sebagai hormon yang membantu kita merasa lebih baik.

Hormon tersebut tak hanya membuat tubuh kita lebih sehat, namun juga bisa membantu meningkatkan mood baik, sesuatu yang sangat kita butuhkan di tengah situasi seperti ini.

Selain berolahraga, sebisa mungkin cobalah batasi informasi yang masuk. Mencari dan menelan seluruh informasi negatif bisa membuat otak Anda lelah.

Daripada otak harus lelah akibat banjirnya informasi dan berita, lebih baik kita manfaatkan energi tersebut untuk berjalan kaki atau melakukan satu set latihan.

Baca Juga: Tips Psikolog Agar Terhindar dari Emosi dan Stres Saat Pandemi Covid-19

Berolahraga bisa kita lakukan di dalam rumah, di sekitar rumah, ataupun di luar rumah. Apabila Anda ingin melakukannya di luar rumah, tetap perhatikan protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan menjaga jarak, serta tetap menjaga kebersihan diri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI