Tak Cuma Bikin Pasangan Puas, Ini 4 Manfaat Sunat Bagi Hubungan Seksual

Bimo Aria Fundrika
Tak Cuma Bikin Pasangan Puas, Ini 4 Manfaat Sunat Bagi Hubungan Seksual
Ilustrasi manfaat sunat bagi hubungan seksual. [Shutterstock]

Selama ini sunat disebut memiliki manfaat agar seorang terhindar dari penyakit menular seksual. Tapi bagaimana dengan hubungan seksual itu sendiri?

Suara.com - Sunat atau sirkumsisi bagi pria bukan hanya menjadi sebuah anjuran bagi umat Muslim, melainkan juga memiliki manfaat untuk kesehatan.

Selama ini sunat disebut memiliki manfaat agar seorang terhindar dari penyakit menular seksual, alat vital lebih mudah dibersihkan dan juga mengurangi risiko kanker penis.

Tetapi yang tidak banyak diketahui, bahwa ada manfaat sunat dalam hubungan seksual.

Hal itu berdasarkan peneliti di University of Chicago berpendapat ada Diterbitkan dalam Journal of Sexual Medicine, studi baru mereka hanya melibatkan laki-laki yang telah menjalani prosedur secara sukarela.

Baca Juga: Kenali Penyebab Impotensi, IDI Barito Utara Berikan Informasi Pengobatan

Dilansir dari Cosmopolitan, berikut ini manfaat sunat bagi hubungan seksual:

Ilustrasi alat bedah untuk sunat, khitan, atau sirkumsisi. (Shutterstock)
Ilustrasi alat bedah untuk sunat, khitan, atau sirkumsisi. (Shutterstock)

1. Membawa Lebih Banyak Kepuasan
Sebanyak 95 pesen pria heteroseksual mengklaim kekasih perempuan mereka sangat puas dengan penis mereka yang disunat.

Penelitian lain juga menemukan hal yang sama, dengan banyak perempuan mengatakan mereka lebih mencintai kehidupan seks mereka setelah sang pria melakukan sunat.

2. Mencegah Hal Tidak Diinginkan Saat Berhubungan Seksual
Baik pria maupun perempuan mengatakan kesenangan seksual mereka meningkat karena mereka tidak takut terluka atau mengalami kecelakaan.

Jika Anda pernah mengalami trauma dari frenulum yang sobek, Anda akan mendapatkannya.

Baca Juga: Nyaman Buat Anak dan Orang Tua, Sunat Tanpa Rasa Sakit Lagi Jadi Tren

3. Seks berlangsung lebih lama
Pria yang disunat dapat bertahan lebih lama tanpa mengalami ejakulasi karena mereka menjadi kurang sensitif setelah kulit khatan diangkat.