Paket Isi Durian Bikin Tukang Pos Sakit dan 4 Berita Kesehatan Lainnya

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Selasa, 23 Juni 2020 | 20:55 WIB
Paket Isi Durian Bikin Tukang Pos Sakit dan 4 Berita Kesehatan Lainnya
Ilustrasi durian (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah paket mencurigakan membuat sekitar enam orang dilarikan ke rumah sakit. Usut punya usut, paket tersebut ternyata berisi durian!

Ada pula berita tentang jenis susu yang dihindari pengidap diabetes hingga penularan virus Corona meski menggunakan masker.

Simak berita kesehatan menarik dari Suara.com hari ini, Selasa 23 Juni 2020:

1. Karena Paket Isi Durian, 12 Tukang Pos Harus Dilarikan ke Rumah Sakit!

Baca Juga: Gelombang Kedua Covid-19 di Korea dan 4 Berita Kesehatan Menarik lainnya

Ilustrasi durian (Shutterstock)
Ilustrasi durian (Shutterstock)

Dua belas tukang pos di Jerman dilarikan ke rumah sakit dan beberapa lainnya diungsikan dari kantor lantaran bau menyengat dari sebuah paket.

Polisi, dan petugas pemadam kebakaran serta layanan darurat dipanggil ke kantor pos di kota Bavarian Schweinfurt pada Sabtu (20/6/2020) untuk menyelidiki bau menyengat dari paket, yang ternyata berisi durian.

Baca selengkapnya

2. Penderita Diabetes Tipe 2 Sebaiknya Hindari Jenis Susu Ini

Ilustrasi susu dan telur. (Shutterstock)
Ilustrasi susu dan telur. (Shutterstock)

Diabetes tipe 2 diketahui sebagai kondisi di mana kadar gula dalam darah melebihi batas normal. Tingginya gula darah itu dikarenakan tubuh tidak dapat menggunakan insulin yang dihasilkan oleh pankreas dengan normal.

Baca Juga: Seorang Pedagang Durian Gelar Lapak di Depan Kuburan, Warganet Marah

Kondisi ini biasanya ditandai oleh kelelahan ekstrem, penglihatan kabur, penurunan berat badan, dehidrasi, merasa sangat lapar, banyak buang air kecil. Bahkan dalam kasus terburuk, dapat menyebabkan amputasi.

Baca selengkapnya

3. WHO: Dampak Virus Corona Bisa bertahan Hingga Satu Dekade

Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus
Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus

Pandemi virus corona atau Covid-19 masih terus meningkat. Bahkan, direktur jenderal Organisasi Kesehatan Dunia, Tedros Adhanom Ghebreyesus mengatkan bahwa efeknya akan terasa selama beberapa dekade.

Dilansir dari Times of India, Tedros Adhanom Ghebreyesus mengatakan kepada forum kesehatan virtual yang diselenggarakan oleh otoritas Dubai bahwa ancaman terbesar yang dihadapi dunia bukanlah virus itu sendiri, tetapi kurangnya solidaritas global dan kepemimpinan global.

Baca selengkapnya

4. Sudah Pakai Masker Tapi Batuk, Mungkinkan Tularkan Virus Corona?

Ilustrasi Sudah Pakai Masker Tapi Batuk, Mungkinkan Tularkan Virus Corona? (Shutterstock)
Ilustrasi Sudah Pakai Masker Tapi Batuk, Mungkinkan Tularkan Virus Corona? (Shutterstock)

Pada saat ini, Covid-19 identik dengan masker. Organisasi Kesehatan Dunia juga telah memperbarui pedoman tentang masker selama masa pandemi.

Meskipun ada literatur yang meyakinkan untuk membuktikan bahwa masker dapat mengurangi risiko terinfeksi Covid-19 atau menginfeksi orang lain, para peneliti telah menyatakan bahwa masker wajah saja tidak cukup perlindungan.

Baca selengkapnya

5. Ingin Berat Badan Anak Naik, Jangan Malah Ditambah Nasi, Mengapa?

Ilustrasi Nasi putih. [Shutterstock]
Ilustrasi Nasi putih. [Shutterstock]

Saat masih usia balita, penambahan berat badan anak akan selalu dipantau setiap kali melakukan imunisasi. Dalam kondisi tertentu, kadang anak sulit makan hingga penambahan berat badannya tidak optimal.

Sayangnya yang kerap kali masih salah kaprah dilakukan orangtua untuk menambah berat badan anaknya yakni dengan menambah porsi nasi.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI