5 Cara Menjaga Kadar Vitamin D dalam Tubuh Selama di Rumah Aja

Selasa, 23 Juni 2020 | 20:06 WIB
5 Cara Menjaga Kadar Vitamin D dalam Tubuh Selama di Rumah Aja
Ilustrasi vitamin D. (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vitamin D menjadi salah satu vitamin yang kini sedang dibutuhkan di tengah pandemi virus corona.

Vitamin ini bisa didapatkan dari makanan seperti salmon, tuna, keju, dan kuning telur. Serta juga bisa didapatkan dari sinar matahari yang memicu pembentukan vitamin D.

Vitamin ini sangat penting karena bisa membantu menguatkan tulang dan meningkatkan sistem imun tubuh, terutama untuk mencegah penularan virus corona.

Sebab, vitamin D mendorong kemampuan sel-sel tubuh untuk membunuh virus dan mengurangi inflamasi dalam tubuh, yakni salah satu yang dikhawatirkan dalam infeksi Covid-19.

Baca Juga: Pro dan Kontra Penelitian Dampak Vitamin D Perangi Pandemi Covid-19

Dikutip dari Times of India, pola makan yang seimbang dan sering berjemur adalah cara terbaik untuk menjaga kadar vitamin D.

Ilustrasi Vitamin D. [Shutterstock]
Ilustrasi Vitamin D. [Shutterstock]

Akan tetapi, ada beberapa cara lain yang bisa lakukan juga, terutama saat Anda tidak bisa keluar rumah, yakni:

  1. Arahkan lengan, kaki, dan wajah selama 30 menit ke sinar matahari tiap harinya pada waktu antara pukul 10 pagi hingga 3 sore. Anda bisa melakukannya cukup dengan duduk di balkon atau teras.
  2. Konsumsi ikan berlemak seperti salmon, tuna, sarden, dan makarel. Tidak suka ikan? Anda bisa mengonsumsi kuning telur, susu, jus jeruk, jamur, dan sereal yang difortifikasi.
  3. Suplemen juga bisa menjadi salah satu alternatif apabila Anda tidak menyukai ikan. Konsumsi satu sendok teh minyak hati ikan kod tiap hari, yang akan memberikan Anda sekitar 56 persen dari kadar vitamin D yang dibutuhkan harian.
  4. Pelaku diet vegan berisiko tinggi mengalami kekurangan vitamin D karena tidak mengonsumsi produk hewani. Jika Anda vegan, maka bisa beralih pada susu nabati seperti susu kedelai, almond, dan yang lainnya.

Satu hal yang perlu diingat adalah jangan berlebihan mengonsumsi vitamin D karena bisa menimbulkan keracunan yang akan merusak ginjal, jantung, dan meningkatkan risiko terkena batu ginjal.

Dan juga konsultasikan ke dokter terlebih dahulu untuk mengetahui seberapa banyak jumlah kadar vitamin D yang Anda butuhkan.

Baca Juga: Deretan Masalah Kesehatan Saat Tubuh Kekurangan Vitamin D

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI