2. Saat olahraga
Mengonsumsi makanan saat olahraga dilakukan terutama pada olahraga yang memiliki waktu lama dan intens, misalnya lari marathon. Tujuannya adalah untuk menjaga kadar gula darah dan elektrolit agar tidak menyebabkan pingsan.
Karbohidrat adalah jenis makanana yang bisa dikonsumsi dan pilih yang mudah dicerna, seperti pisang, sport drink, energy bar, atau karbo gel.
3. Setelah olahraga
Baca Juga: Enam Poin yang Wajib Anda Tahu Jika Ingin Olahraga di GBK
Konsumsi makanan setelah olahraga bertujuan untuk mengembalikan tenaga dan cairan tubuh serta mengoptimalkan penyembuhan pasca olahraga.
Yang terpenting setelah olahraga adalah memenuhi kebutuhan cairan terlebih dahulu. Setelah itu konsumsi karbohidrat untuk mengembalikan tenaga, kemudian protein untuk penyembuhan otot sekitar 20-25 gram.
"Boleh saja konsumsi lemak tapi tetap dijaga," pungkas Rendy.